Jose Mourinho Bingung Pilih Marouane Fellaini atau Ander Herrera
Meurut Gary Neville, tubuh jangkung Fellaini akan sangat bermanfaat, untuk memenangi bola-bola atas, terutama duel di kotak penalti
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Siapa yang akan mendampingi Paul Pogba di lapangan tengah Manchester United (MU)? Marouane Fellaini atau Ander Herrera?
Konon Jose Mourinho, Pelatih MU, tengah pusing memikirkan soal ini.
Paul Pogba dan Juan Mata sudah dipastikan akan menjadi starter dalam laga dini hari nanti, begitu juga Jesse Lingard dan Anthony Martial.
Maka tinggal satu posisi lagi yang tersisa, namun Mourinho memiliki dua opsi pemain, Fellaini dan Herrera.
Menurut Gary Neville, mantan bek MU, kelemahan Liverpool saat ini adalah situasi bola mati.
Karena itu, tubuh jangkung Fellaini akan sangat bermanfaat, untuk memenangi bola-bola atas, terutama duel di kotak penalti.
"Jika United bisa menempatkan bola ke dalam kotak, di sekitar kiper dan 4 bek, maka hal itu akan menjadi problem bagi Liverpool," kata Neville, sebagaimana dilansir Manchester Evening News.
Fellaini adalah inisiator gol Wayne Rooney, yang membuat MU menang di Stadion Anfield, Liverpool, pada musim lalu.
Maka, gelandang asal Belgia ini bisa jadi juga akan memberikan manfaat yang sama pada laga nanti.
Hanya saja Fellaini juga memiliki kelemahan, yakni kurang cepat dalam menghadapi tim yang energik dan penuh intensitas seperti Liverpool. Maka untuk kasus ini, Herrera adalah pemain yang lebih cocok.
Gelandang asal Spanyol itu bermain ciamik dalam laga kontra Leicester City di pekan 7. Dia unggul dalam penguasaan bola, dan menjadi penyuplai bola bagi Pogba.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (17/10/2016)