Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia Diharapkan Tampil Lebih Baik Lawan Myanmar

Pikal menyebutkan selama ini permainan skuad Garuda saat melawan Malaysia dan Vietnam sudah cukup bagus.

Editor: Husein Sanusi
zoom-in Timnas Indonesia Diharapkan Tampil Lebih Baik Lawan Myanmar
Super Ball/Super Ball/Feri Setiawan
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Wolfgang Pikal (tengah) memberikan arahan kepada pemain timnas Indonesia saat melakukan pemusatan latihan di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang, Sabtu (29/10/2016) Super Ball/Feri Setiawan 

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM - Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Wolfgang Pikal, berharap permainan Boaz Solossa dkk bisa lebih maju saat melawan tuan rumah Myanmar di Stadion Thuwuna, Yangon, Jumat (4/11/2016). 

Pikal menyebutkan selama ini permainan skuad Garuda saat melawan Malaysia dan Vietnam sudah cukup bagus. 

Namun, kondisi itu bisa lebih diperbaiki lagi jelang berlaga di Piala AFF 2016 nanti.

Berbagai macam cara sudah dilakukan tim pelatih timnas kepada Irfan Bachdim dkk. 

Mulai menggelar pemusatan latihan yang sudah dilakukan sebanyak tujuh kali hingga dua laga uji coba di kandang. 

Laga melawan Myanmar juga sekaligus menguji mental bertandingn skuad Garuda di laga tandang. 

Berita Rekomendasi

Pertandingan ini menjadi laga uji coba ketiga bagi skuad Alfred Riedl jelang Piala AFF 2016 nanti. 

"Kita ingin menghasilkan sesuatu yang bagus untuk timnas," kata Pikal. 

"Kita juga ingin melihat adanya kemajuan skuad sudah sampai mana," sambungnya. 

Pertandingan melawan Myanmar bukan laga terakhir bagi Indonesia sebelum berlaga di Piala AFF. 

Sebab, selang empat hari kemudian, Indonesia akan menantang Vietnam di Stadion Myy Dinh, Hanoi, 8 November 2016. 

Uji coba melawan Vietnam menjadi laga terakhir bagi skuad Garuda, setelah itu mereka akan melangkah ke Piala AFF 2016. (*)

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas