Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bermain Imbang 1-1, Laga Juventus Vs AC Milan Dilanjutkan ke Babak Tambahan

AC Milan bermain imbang 1-1 dengan Juventus pada laga Supercoppa Italia di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar, Jumat (23/12/2016) pukul 23.30 WIB.

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Bermain Imbang 1-1, Laga Juventus Vs AC Milan Dilanjutkan ke Babak Tambahan
bleacherreport.
Pemain AC Milan Carlos Bacca dijaga pemain juventus 

TRIBUNNEWS.COM - AC Milan bermain imbang 1-1 dengan Juventus pada laga Supercoppa Italia di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar, Jumat (23/12/2016) pukul 23.30 WIB.

Gol pembuka Juventus dicetak oleh Giorgio Chiellini pada menit 18.

Tendangan bebas Miralem Pjanic diamankan oleh Abate, namun bola mengarah ke Chiellini yang disambut tandukan yang tidak mampu diantisipasi oleh Donnarumma.

Gol penyeimbang kedudukan AC Milan dicetak oleh Giacomo Bonaventura pada menit 38.

Suso memberikan umpan silang yang disambut tandukan Bonaventura.

Pada babak kedua tim langsung melakukan jual beli serangan.

Donnarumma sempat melakukan penyelamatan geminlang kala mampu menepis bola hasil tendangan Sami Khedira.

Berita Rekomendasi

Pada menit 84, Bacca hampir membawa AC Milan unggul, namun tandukannya masih mampu ditepis oleh Buffon.

Hingga wasit meniup peluit panjang, tidak ada gol tercipta sehingga laga dilanjutkan ke babak tambahan.

Juventus:
Buffon; Lichtsteiner, Rugani, Chiellini, Alex Sandro; Khedira, Marchisio, Sturaro; Pjanic; Mandzukic, Higuain

Cadangan:
Neto, Audero, Barzagli, Benatia, Evra, Coccolo, Hernanes, Lemina, Asamoah, Cuadrado, Pjaca, Dybala

AC Milan:
Donnarumma; Abate, Paletta, Romagnoli, De Sciglio; Kucka, Locatelli, Bertolacci; Suso, Bacca, Bonaventura

Cadangan:
Gabriel, Antonelli, Gomez, Zapata, Honda, Mati Fernandez, Pasalic, Poli, Sosa, Lapadula, Luiz Adriano, Niang

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas