Panpel Berharap Pembukaan Piala Presiden 2017 Berjalan Tertib
Presiden Joko Widodo dipastikan menghadiri pembukaan turnamen sepakbola Piala Presiden 2017 yang dilaksanakan di Stadion Maguwoharjo, 4 Februari 2017.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Panitia pelaksana (Panpel) Piala Presiden 2017 sudah melakukan match coordination meeting dengan pihak-pihak terkait yang digelar di Hotel Alana, Sleman, Yogyakarta, Jumat (3/2/2017).
Keempat tim Grup A termasuk PSS Sleman selaku tuan rumah hadir dalam pertemuan tersebut, serta perwakilan Persipura, Mitra Kukar, dan Persegres Gresik United.
Perwakilan Wasit, OC, dan Keamanan juga menghadiri meeting ini.
Panpel berharap semua laga berlangsung aman, tertib, lancar dan juga sukses.
Presiden Joko Widodo dipastikan akan menghadiri pembukaan turnamen sepakbola Piala Presiden 2017 yang akan dilaksanakan di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta, Sabtu (4/2/2017).
Kepastian ini disampaikan Ketua Steering Commitee (SC) Piala Presiden 2017 Maruarar Sirait.
"Dijadwalkan Pak Presiden membuka turnamen, sama seperti membuka turnamen di 2015 lalu," kata Maruarar dalam keterangan tertulis.