Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kiper Choirun Nasirin: Ada Oknum Ingin Perburuk Persegres Lewat Berita Tak Benar

Kabar soal beberapa pemain Persegres Gresik ikut tarkam untuk menyambung hidup menurut kiper Choirun Nasirin adalah ulah oknum.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Kiper Choirun Nasirin: Ada Oknum Ingin Perburuk Persegres Lewat Berita Tak Benar
Instagram
Screenshoot foto Patrick Da Silva mengikuti tarkam Open Turnamen Ngadimulyo Cup di Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur. INSTAGRAM 

Laporan Wartawan Surya, Dya Ayu

TRIBUNNEWS.COM, GRESIK - Kabar soal beberapa pemain Persegres Gresik ikut tarkam untuk menyambung hidup menurut kiper Choirun Nasirin adalah ulah oknum. 

Nasirin menduga ada oknum sengaja membuat kabar tak sedap tersebut untuk menambah runyam kondisi Persegres Gresik yang tengah dilanda kemelut.

Dia tak menampik Persegres saat ini memang tengah dilanda prahara keuangan dan prestasi, namun baginya jangan sampai hal tidak benar justru dibesar-besarkan.

Baca: Kiper Persegres Bantah Sejumlah Pemain Ikut Tarkam

Baca: Beredar Foto Penyerang Asing Persegres Patrick Da Silva Ikut Tarkam

Baca: Pelatih Persegres Minta PSSI Turun Tangan Soal Tunggakan Gaji Pemain

Berita Rekomendasi

Baca: Sudahlah Jadi Juru Kunci, Pemain dan Pelatih Persegres Belum Terima Gaji

Baca: Sepatutnya Persegres dan Persiba Bangga Punya Kiper Satria Tama dan Kartika Ajie

"Mungkin ada okmun tidak suka dan tidak bertanggungjawab ingin membesar-besarkan masalah dengan melihat situasi Persegres yang seperti ini. Wong saat itu lawannya juga Pak Lurah dan perangkat desa buat ramai-ramaian," tegas Choirun kepada Surya, Rabu (23/8/2017).

Ia berharap kondisi Persegres yang sedang terpuruk tidak diperunyam dengan oknum-oknum yang sengaja ingin membuat Persegres lebih terpuruk.

"Janganlah ada oknum yang sengaja ingin Persegres lebih terpuruk lagi," harap dia.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas