Bikin Blunder, Kiper Thailand Suthipong Pisansub Unggah Ini di Medsos
Kiper Thailand U-19, Suthipong Pisansub, merasa sedih ketika pertahanan gawangnya diruntuhkan oleh penggawa timnas Indonesia U-19.
Editor: Y Gustaman
TRIBUNNEWS.COM, CIKARANG - Kiper Thailand U-19, Suthipong Pisansub, merasa sedih ketika pertahanan gawangnya diruntuhkan oleh penggawa timnas Indonesia U-19.
Skuat Garuda Nusantara berhasil mengalahkan Thailand dengan skor telak 3-0 daam laga persahabatan yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Minggu (8/10/2017).
Ketiga gol tersebut diciptakan oleh Witan Sulaeman pada babak pertama, dan dua gol lain diciptakan di babak kedua oleh Syahrian Abimanyu dan Saddil Ramdani.
Ada yang menarik dari salah satu gol tersebut, yakni gol pembuka oleh Witan Sulaeman.
Baca: Kiper Bikin Blunder, Pelatih Thailand U-19: Kesalahan Itu Wajar
Baca: Video Cuplikan Gol Timnas Indonesia U-19 Bantai Thailand
Baca: Debut Pahit Pemain Naturalisasi Thailand Dibekap Timnas Indonesia
Baca: Thailand Terima Modal Penting Usai Dipermak 1-3 Timnas Indonesia U-19
Baca: Pelatih Thailand Minta Doa Catalunya Segera Merdeka dari Spanyol
Baca: Salah Besar Pelabelan Egy Team untuk Timnas Indonesia U-19
Witan sukses memanfaatkan kesalahan kiper timnas U-19 Thailand, Suthipong Pisansub, yang lengah dalam menguasai bola.
Gol pembuka akhirnya tercipta di menit ke-44' melalui kaki Witan Sulaeman yang memanfaatkan kesalahan kiper lawan.
Usai pertandingan Suthipong Pisansub langsung mengunggah perasaan bersalah ke akun Instagramnya.
Dia mengungkapkan kegagalan harus dijadikan sebagai pelajaran untuk menjadi lebih bagus kedepannya.
"Jadikan itu sebagai pelajaran yang berharga, lalu mulai lebih kuat." tulis Pisansub sebagai keterangan unggahannya.
Kiper ini pun mulai mendapat perhatian dari netizen Indonesia.
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Indonesia Vs Thailand - Usai Lakukan Aksi Blunder, Kiper Thailand Suthipong Pisansub Langsung Unggah Hal Ini