Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSM Makassar Super Cup Asia 2018: PSM Semoga Juaranya kata Ferdinand Sinaga

Ferdinand Sinaga Ingin bawa PSM juarai ajang “PSM Makassar Super Cup Asia 2018” sebagai hadiah Natal yang indah baginya

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in PSM Makassar Super Cup Asia 2018: PSM Semoga Juaranya kata Ferdinand Sinaga
Tribunnews.com/Reynas Abdila
Ferdinand Sinaga 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Striker PSM Makassar, Ferdinand Sinaga Ingin bawa PSM juarai ajang “PSM Makassar Super Cup Asia 2018” sebagai hadiah Natal yang indah baginya.

“Musim depan saya ingin memberikan yang jauh lebih baik untuk tim ini. Ada even Super Cup dalam waktu dekat, semoga disitu kita bisa juara, maka akan menjadi kado natal bagi saya, “ ujar Ferdinand seperti dikutip dar Tribun Timur.

Ferdinand Sinaga turut merayakan Natal, Senin (25/12/2017). Perayaan berlangsung sederhana di rumahnya yang terletak di kawasan Tanjung Bunga, Makassar.

Sayangnya ia tidak bisa rayakan dengan kedua orang tua lantaran mereka berdua masih berada di Bandung, Jawa Barat.

Meski begitu, ia merasa tidak sendiri karena ada sang istri, Aghie Veronica dan kedua anaknya sehingga perayaan natal tetap terasa khidmat bagi striker yang mengemas 12 gol musim lalu itu.

Sementara itu, menyonsong Liga 1 musim depan, Ferdinand Sinaga  merasa optimis PSM bisa tampil lebih baik lagi.

Berita Rekomendasi

Ia merasa optimis lantaran setiap tahunnya, PSM mengalami peningkatan prestasi. Di ISC 2016 finis di peringkat ke-6, tapi setahun kemudian di even Liga 1 2017 finish di peringkat 3.

“Semoga dari 6 ke 3 kemudian musim depan kita sudah bisa juara. Saya semakin merasakan peningkatan. Saya berjanji akan menampilkan permainan terbaik saya, walau harus bersaing dengan pemain asing,” kata Ferdinand.

Ajang PSM Makassar Super Cup Asia rencananya akan dihelat di Stadion Mattoangin pada 19 – 21 Januari 2018, yang melibatkan empat tim dari negara yang berbeda yakni Indonesia, Malaysia, Singapura dan Australia.

Empat tim itu adalah Negeri Sembilan FA, Home United FC, Adelaide United dan PSM Makassar sendiri sebagai tuan rumah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas