Persib Bandung Vs PS Tira: Maung Bandung Tanpa Dua Pilar Utama
Persib Bandung kemungkinan besar tidak akan tampil dengan skuat terbaiknya pada pertandingan perdana Liga 1 2018 menghadapi PS TIRA
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung kemungkinan besar tidak akan tampil dengan skuat terbaiknya pada pertandingan perdana Liga 1 2018 menghadapi PS TIRA di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (26/3/2018).
Pasalnya, masih ada beberapa pemainnya yang masih menjalankan program pemulihan cedera, seperti Victor Igbonefo dan Kim Jeffrey Kurniawan.
Menurut dokter tim Persib Rafi Ghani, Victor kondisinya masih belum bugar dan masih membutuhkan waktu untuk memulihkan cedera lututnya.
"Dia (Victor) baru melakukan terapi, sekarang akan lihat satu dua pekan ke depan. Jadi untuk pertandingan perdana tidak bisa memperkuat Persib," kata Rafi di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Jumat (23/3/2018), kepada BolaSport.com.
Sedangkan untuk Kim, Rafi menilai ada keterlambatan dalam proses pemulihan cedera patah tulang fibulanya, meski begitu saat ini perkembangannya sudah cukup bagus.
Hanya saja untuk laga perdana, pemain berdarah Jerman ini dipastikan belum bisa tampil memperkuat Persib.
"Untuk Kim kita masih menunggu proses pembentukan tulang yang kerasnya, kemarin pada minggu ke-14 setelah diperiksa memang ada keterlambatan di pembetukan tulangnya," ucap Rafi.
Selain dua pemain tersebut, semuanya dalam keadaan bugar dan bisa diturunkan pada pertandingan menghadapi PS TIRA.