Profil Singkat Pemain Anyar Persib Bandung, Paul Yukei
"Sebelumnya bermain di Liga 2 sama Yahukimo, dapat informasi dari bang Irwan," katanya, Rabu (4/4/2018).
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Persib Bandung kedatangan satu lagi pemain seleksi baru.
Ia bernama Paul Yohanes Yukei yang lahir di Jayapura, Papua.
Paul Yohanes Yukei lahir pada tanggal 23 Januari tahun 1991.
Sebelumnya, ia lebih banyak bermain di tim asal Papua seperti Persiwa Wamena dan Persigubin Pegunungan Bintang.
Sukmawati Sebut Kidung, Ternyata Kidung Berbau Mistis, Pernah Digunakan Sunan Kalijaga https://t.co/QMk2C6hyBx via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) April 4, 2018
Klub terakhir yang ia bela ada Yahukimo FC yang berkompetisi di Liga 2.
Kepada awak media setelah mengikuti latihan di Stadion Sport Jabar Arcamanik, ia menuturkan dibawa oleh seseorang untuk seleksi di Maung Bandung.
"Sebelumnya bermain di Liga 2 sama Yahukimo, dapat informasi dari bang Irwan," katanya, Rabu (4/4/2018).
Ia menjelaskan posisinya adalah seorang playmaker. (*)