Mourinho Bongkar Kunci Menang Manchester United
Ia menempatkan Anthony Martial untuk bermain sedikit melebar dan memasang Marouane Fellaini sebagai ujung tombak.
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United berhasil membuat pasukan Arsene Wenger pulang dengan tangan hampa.
Kedua tim bertemu di Old Trafford, Minggu (29/4/2018) pukul 22.30 WIB.
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho menerapkan formasi berbeda.
Ia menempatkan Anthony Martial untuk bermain sedikit melebar dan memasang Marouane Fellaini sebagai ujung tombak.
Benar saja, gol kemenangan yang ditunggu publik Man United dicetak oleh Marouane Fellaini di injury time babak kedua.
"Saya pikir hasil imbang adalah hasil yang adil. Mereka bermain bagus, bermain tanpa tekanan dan bertahan dengan kokoh - dua bek sentral bermain dengan amat sangat bagus," ujar Mourinho kepada Sky Sports,
Setan Merah unggul terlebih dahulu pada babak pertama lewat sepakan Paul Piogba pada menit ke-16.
Arsenal mampu membalas pada awal babak kedua, lewat Henrikh Mkhitaryan, tepatnya pada menit ke-51.
Arsene Wenger yang sejatinya bisa membawa pulang satu poin pada kunjungan terakhirnya di Old Trafford, akhirnya harus kecewa karena Fellaini mencetak gol di akhir-akhir laga.
"Kami adalah tim yang ingin menang. Kami bermain lebih bagus di 20 menit terakhir laga," ucap Mourinho.
"Kami mengubah gaya permainan dengan menempatkan (Anthony) Martial untuk bermain melebar dan memasang Marouane untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Lukaku," kata pelatih 55 tahun ini.
Man United berjarak lima poin dari rival terdekatnya Liverpool.