Puas pada Materi Pemain yang Ada, Djanur Yakin Bawa Persebaya ke Papan Atas Liga 1
Djadjang Nurdjaman menyebut setiap lini Persebaya telah memiliki pemain-pemain berkualitas.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih anyar Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, mengaku puas pada materi skuat yang dimiliki timnya saat ini.
Djadjang Nurdjaman menyebut setiap lini Persebaya telah memiliki pemain-pemain berkualitas.
Sehingga, dia hanya tinggal mencari racikan yang terbaik.
Pelatih yang akrab disapa Djanur itu mengaku sudah tahu betul kualitas pemain yang menghuni skuat Bajul Ijo.
Alhasil, Djanur merasa lebih percaya diri, lantaran konsep sepak bola menyerang yang akan diterapkan bisa diaplikasikan dengan baik.
Datang pada pertengahan musim, hal itu tak lantas membuat Djanur khawatir perlu waktu beradaptasi.
Dia secara tegas mengatakan siap membawa Rendi Irwan dkk ke posisi lebih baik dari saat ini.
"Target saya membawa Persebaya ke papan atas. Materi pemain Persebaya sangat bagus, punya potensi besar di kompetisi musim ini," ujar Djanur.
Saat ini, Bajul Ijo menempati urutan ke-13 klasemen sementara Liga 1 musim 2018.
Mereka mengemas total 25 poin hasil dari 20 laga yang telah dilalui.
Persaingan ketat Liga 1 musim 2018 tak lantas membuat Djanur merasa pesimistis.
Bahkan, ia menyebut, tantangan yang ada justru membuatnya semakin bergairah.
"Pasti bakal banyak tantangan berat yang harus dihadapi, saya tidak pernah takut karena menyukai tantangan," tutur pria berusia 53 tahun tersebut.
Djanur terpaksa didepak dari kursi pelatih setelah prestasi skuat Ayam Kinantan di Liga 1 musim 2018 mengalami kebobrokan.
Kemudian, pelatih asal Inggris, Peter Butler, ditunjuk menjadi juru racik PSMS Medan menggantikan Djanur.