Dua Torehan Positif Timnas U-16 Indonesia di Fase Grup Piala Asia U-16
Jika mampu menang atas Australia, maka Indonesia dipastikan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-17 2019 untuk pertama kali
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Tim nasional (timnas) U-16 Indonesia mendominasi enam catatan apik yang mewarnai fase grup Piala Asia U-16 2018.
Timnas U-16 Indonesia memiliki dua catatan unggulan dalam fase grup Piala Asia U-16 2018.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi AFC, Indonesia memegang dua di antara enam fakta selama fase grup.
1. Indonesia catatkan penonton terbanyak
Total 11.388 penonton menyaksikan langsung duel tersebut di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Kamis (27/9/2018).
Tak hanya di situ, pecinta sepak bola Indonesia juga meramaikan jagad Instagram AFC.
2. Indonesia ramaikan Instagram AFC
Total 335.161 netizen telah menyaksikan unggahan tentang timnas U-16 Indonesia di Instagram resmi milik AFC.
Adapun empat catatan lainnya antara lain:
- Timnas U-16 India dan dan timnas U-16 Korea Selatan menjadi tim yang masih cleansheet.
- Striker timnas U-16 Malaysia, Luqman Hakim masih menjadi penguasa gol Piala Asia U-16 2018 dengan lima gol
- 79 gol tercipta selama fase grup, Korea Selatan menjadi yang terbanyak dengan 12 gol
- Perlu waktu 197 menit bagi Irak untuk mencetak gol di Piala Asia U-16 2018 setelah menang 5-0 atas Afghanistan di laga terakhir
- Catatan ini seakan menunjukkan betapa kompetitifnya Piala Asia U-16 2018.
Di sisi lain, AFC juga memperlihatkan bahwa timnas U-16 Indonesia menjadi tim dengan pendukung terbanyak.
Tak hanya di dunia nyata tetapi juga di dunia maya.
Torehan ini masih bisa bertambah lagi, mengingat Indonesia masih akan bertarung di babak perempat final melawan timnas U-16 Australia.
Duel keduanya bakal dihelat di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia pada Senin (1/10/2018).
Jika mampu menang atas Australia, maka Indonesia dipastikan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-17 2019 untuk pertama kali sepanjang sejarah.