Timnas U-16 Indonesia Vs Australia: Sama-Sama Punya Catatan Bagus Saat Berlaga Sore Hari
Bermain sore hari bukanlah hal yang baru bagi Timnas U-16 Indonesia dan juga Australia.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Timnas U-16 Indonesia dipastikan bertemu dengan Timnas U-16 Australia di perempat final Piala Asia U-16 2018.
Australia lolos sebagai runner-up dari Grup D dan bakal menghadapi Indonesia yang merupakan juara Grup C di babak penyisihan.
Laga perempat final Piala Asia U-16 2018 antara Timnas U-16 Indonesia kontra Timnas U-16 Australia akan berlangsung Senin (1/10/2018).
Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia.
Bermain sore hari bukanlah hal yang baru bagi Timnas U-16 Indonesia dan juga Australia.
Selama babak penyisihan grup, Bagus Kahfi dkk bermain satu kali di sore hari, sementara Australia bermain dua kali pada sore hari.
Saat bermain sore hari, catatan Timnas U-16 Indonesia terbilang impresif karena mampu mengalahkan Iran dengan skor 2-0 di laga perdana.
Kemudian di laga kedua dan ketiga penyisihan grup, anak asuh Fakhri Husaini itu tak mampu memetik hasil bagus.
Saat bermain malam hari, Timnas U-16 Indonesia bermain imbang 1-1 saat menghadapi Vietnam dan imbang 0-0 saat menghadapi India.
Sementara Australia juga punya catatan sangat baik saat bermain sore hari di penyisihan grup Piala Asia U-16 2018.
Saat bermain sore hari, Australia meraih dua kemenangan yakni 2-1 saat menghadapi Irak, dan 4-0 saat menghadapi Afghanistan.
Sayangnya saat bermain malam hari, Australia tak berdaya dan harus menyerah dengan skor telak 0-3 kala menghadapi Korea Selatan.
Laga perempat final antara Timnas U-16 Indonesia kontra Timnas U-16 Australia akan berlangsung sore hari tepatnya pukul 15.30 WIB.
Andai berhasil mengalahkan Australia dan lolos ke semifinal, maka Timnas U-16 Indonesia akan melaju ke Piala Dunia U-17 yang bakal berlangsung tahun 2019 di Peru.