Sedang Berlangsung, Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Taiwan: Lawan Tim Asia Rasa Eropa
Laga perdana timnas U-19 Indonesia vs Taiwan di Grup A Piala Asia U-19 2018 dapat disaksikan lewat siaran langsung di RCTI maupun secara live streamin
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Informasi tentang jadwal siaran langsung dan link live streaming laga timnas U-19 Indonesia melawan Taiwan di ajang Piala Asia U-19 2018 dapat Tribunners dapatkan di sini.
Laga perdana timnas U-19 Indonesia vs Taiwan di Grup A Piala Asia U-19 2018 dapat disaksikan lewat siaran langsung di RCTI maupun secara live streaming pada pukul 19.00 WIB.
Pertandingan timnas U-19 Indonesia vs Taiwan akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (18/10/2018).
Link live streaming timnas U-19 Indonesia vs Taiwan dapat diakses pada tautan yang ada pada akhir berita ini.
Taiwan rasa Eropa: daftar pemain yang berkarier di Benua Biru
Timnas U-19 Taiwan telah mengumumkan 23 daftar pemain untuk tampil di Piala Asia U-19 2018.
Setidaknya, ada tiga wajah yang mencolok di antara 23 pemain yang tercantum. Ketiga pemain tersebut saat ini tengah meniti karier bersama klub Eropa.
Salah satunya ialah gelandang muda milik klub Liga Inggris Crystal Palace, Will Donkin.
Selain Will Donkin, Taiwan juga akan diperkuat dua pemain yang saat ini tengah menimba ilmu bersama klub asal Swedia, Djurgardens.
Dua pemain tersebut yaitu Miguel Sandberg and Karl Josefsson. Sementara itu, 20 pemain lainnnya meniti karier bersama klub domestik.
Persiapan kedua tim jadi pembeda
Jelang pertandingan tersebut, pelatih timnas U-19 Taiwan Vom Ca Nhum menjelaskan kendala utama timnya sebelum tampil di ajang Piala Asia U-19 2018.
Ia menyebut bahwa Taiwan minim persiapan lantaran tak menggelar laga uji coba internasional.
"Namun, ini masa yang sangat sulit bagi kami yang tidak ada persiapan satu pun pertandingan uji coba internasional," ujarnya.