Jadwal Bola Hari Ini, Garuda Select vs Arsenal U16 Super Soccer TV dan Semifinal Liga Eropa
Jadwal bola hari ini Kamis (2/5/2019) akan tersaji pertandingan Garuda Select dan semifinal Liga Eropa pada malam hingga ini hari.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Daryono
Jadwal Bola Hari Ini, Garuda Select vs Arsenal U16 dan Semifinal Liga Eropa
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal bola hari ini Kamis (2/5/2019) akan tersaji pertandingan Garuda Select dan semifinal Liga Eropa leg pertama pada malam hingga ini hari.
Skuat Garuda Muda yang tergabung dalam program Garuda Select di Inggris akan melanjutkan perjalanan mereka dengan melakoni laga uji coba.
Live streaming pertandingan Garuda Select dapat disaksikan melalui website ataupun aplikasi Super Soccer Tv.
Baca: Hasil Liga Champions, 2 Gol Lionel Messi Hancurkan Liverpool, Ajax Menang Tipis
Kali ini pasukan Des Walker dan Dennis Wise akan manghadapi Arsenal U16.
Laga Garuda Select vs Arsenal U16 akan dilangsungkan malam ini pukul 19.00 WIB.
Sebelumnya, tim Garuda Select menelan kekalahan saat uji coba melawan Bolton Wanderers U18.
Bagus Kahfi, dkk, harus mengakui keunggulan Bolton dengan skor yang cukup mencolok, 4-0.
Jelang akhir massa program pada bulan Mei ini, tingkat kesulitan lawan Garuda Select terus naik.
Baca: Catatan Gemilang Lionel Messi Seusai Barcelona Kalahkan Liverpool di Semifinal Liga Champions Leg 1
Setelah melawan Arsenal U16, Garuda Select akan melawan akademi tim yang menduduki Premier League, Leicester City dan Chelsea.
Dilansir oleh Tribunnews dari Super Soccer Tv, Garuda Select dijadwalkan menghadapi Leicester City pada 6 Mei mendatang.
Kemudian dilanjut melawan Chelsea pada 11 Mei 2019.
Selain laga Garuda Select, dini hari nanti akan tersaji semifinal Liga Eropa leg pertama antara Arsenal vs Valencia dan Frankfurt vs Chelsea.
Pada babak perempat final, Arsenal mengandaskan harapan Napoli yang bermain di hadapan publik mereka sendiri dengan skor tipis 0-1.
Kemenangan tersebut cukup untuk mengantarkan pasukan Unai Emery ke babak semifinal karena unggul agregat 3-0.
Wakil Inggris lainnya, Chelsea juga berhasil melaju ke semifinal seusai mengalahkan Slavia Praha dengan agregat 5-3.
Bermain di Stamford Bridge, Chelsea mampu unggul 4 gol dalam kurun waktu 17 menit. Namun Slavia Praha sukses mengecilkan ketertinggalan menjadi 4-3 di babak kedua.
Baca: Garuda Select Dapat Pelajaran Berharga dari Bolton Wanderers U-18
Sementara wakil Jerman, Eintracht berhasil melaju ke semifinal usai membalikkan keadaan atas Benfica.
Leg pertama, Benfica menang 4-2 atas Eintracht.
Namun pada pertemuan kedua, Eintracht mampu menjaga gawangnya dari kebobolan dan menang dengan skor 2-0.
Eintracht melangkah ke babak selanjutnya karena unggul produktifitas gol atas Benfica.
Agregat kedua tim menjadi 4-4.
Dua wakil Spanyol, Valencia dan Villarreal saling berhadapan di perempat final Liga Eropa.
Villarreal takluk dalam dua leg atas Valencia dengan agregat 5-1.
Baca: Liverpool dan Daftar 31 Tim yang Jadi Korban Lionel Messi di Liga Champions
Jadwal Semifinal Liga Eropa
Leg1, Kamis, 2 Mei 2019
Frankfurt vs Chelsea, pukul 02.00 WIB
Arsenal vs Valencia, pukul 02.00 WIB (Live RCTI)
Leg 2, Kamis, 9 Mei 2019
Chelsea vs Frankfurt
Valencia vs Arsenal
(Tribunnews.com/Sina)