Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung Vs Bali United: Duel Tim Papan Atas Lawan Papan Tengah

Laga Persib Vs Bali United diprediksi berlangsung menarik. Sebab kedua kesebelasan sama-sama mengincar poin penuh.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung Vs Bali United: Duel Tim Papan Atas Lawan Papan Tengah
Tribun Jabar
Persib vs Bali United. 

TRIBUNNEWS.COM - Pekan ke-11 Liga 1 2019 akan diramaikan dengan pertarungan sengit antara Persib Bandung vs Bali United.

Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (26/7/2019) itu bisa disebut duel tim papan atas melawan tim papan tengah.

Bali United, yang punya performa bagus dalam sembilan laga yang dilakoni pada Liga 1 2019, menempati posisi kedua di klasemen Liga 1 dengan 19 poin.

Sementara Persib berada di posisi ke-9 dengan 13 poin.

Baca: Masuk Team of The Week, Pemain Persib Ini Dipastikan Jadi Starter Lawan Bali United

Kendati demikian, laga tersebut diprediksi berlangsung menarik. Sebab kedua kesebelasan sama-sama mengincar poin penuh.

Terutama Persib, yang ingin mempertahankan performa positif setelah meraih kemenangan beruntun dalam dua pertandingan terakhir, menghadapi Kalteng Putra (2-0) dan PSIS Semarang (1-0).

Selain itu, kemenangan atas Bali United juga membawa Persib ke lima besar.

Berita Rekomendasi

Oleh karena itu, motivasi Esteban Vizcarra dkk akan semakin berlipat untuk mengalahkan Serdadu Tridatu itu.

Menghadapi Bali United, Persib kemungkinan akan kembali memainkan skema dasar 5-4-1. Formasi yang diterapkan saat mengalahkan PSIS pada pekan ke-10 lalu.

Hal tersebut tampaknya dilakukan Persib untuk meredam agresivitas serangan Bali United.

Dengan skema 5-4-1, Persib bisa membuat permainan PSIS tidak berkembang. Saat kehilangan bola, para pemain Persib langsung membentuk pertahanan rapat sejak lini tengah.

Hal tersebut memaksa para pemain PSIS lebih banyak melakukan direct ball dalam upaya menekan pertahanan Maung Bandung.

Komposisi pemain pun sepertinya tidak akan banyak berubah.

Pelatih Persib, Robert Alberts, kemungkinan masih memercayakan I Made Wirawan sebagai penjaga gawang.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas