Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tuah Esteban Vizcarra di Persib Bandung: Analisisnya Soal Kekuatan Bali United

Di lapangan tengah, Bali United memiliki Paulo Sergio, Brwa Nouri, dan Fadil Sausu selalu menjadi kunci dari setiap serangan.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tuah Esteban Vizcarra di Persib Bandung: Analisisnya Soal Kekuatan Bali United
tribun jabar
Esteban Vizcarra saat masih fit 

Tribunjabar.id, Nazmi Abdurahman

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG – Penyerang berkebangsaan Argentina Esteban Vizcarra bak bertuah bagi Persib Bandung.

Saat dia turun ke lapangan sejak menit pertama, Persib Bandung tak merasakan kekalahan. Bahkan, dari tiga laga, dua di antaranya berujung kemenangan.

Harus menjalani pemulihan setelah operasi lutut untuk mengangkat looses bodies pada 28 Maret, Esteban Vizcarra kehilangan lima pertandingan perdana Maung Bandung.

Dia pertama kali diturunkan ketika tandang ke markas Persebaya Surabaya, 5 Juli.

Pelatih Robert Alberts memasukkannya untuk menggantikan Febri Hariyadi di menit 61. Dia gagal mengubah keadaan meski di dalam lapangan selama 30 menit.

Masuk arena saat tertinggal 0-3, Persib Bandung akhirnya menyerah 0-4. 

Berita Rekomendasi

Meski begitu, dia mampu membuat Robert merasa optimistis perjalanan Persib Bandung kian membaik bersamanya.

Dia pun menjanjikan menurunkan pemain naturalisasi itu sejak menit pertama pada pertandingan selanjutnya kontra Persija Jakarta.

Bukan cuma di kandang Persija Jakarta, Esteban Vizcarra juga selalu menjadi bagian 11 pemain pertama pada dua pertandingan selanjutnya. Maung Bandung menghadapi Kalteng Putra dan PSIS Semarang.

Robert Alberts beri pengarahan kepada para pemain Persib Bandung menjelang laga melawan PSIS Semarang.
Robert Alberts beri pengarahan kepada para pemain Persib Bandung menjelang laga melawan PSIS Semarang. (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Hasilnya, tak ada kekalahan dari tiga pertandingan itu. Setelah imbang 1-1 di markas Macan Kemayoran, Persib Bandung mengalahkan Kalteng Putra dengan skor 2-0.

Terakhir, PSIS dibekuk 1-0 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah.

Menanggapi catatan itu, Esteban Vizcarra hanya tersenyum. Yang pasti, dia mengatakan, akan berbuat semaksimal mungkin dalam setiap laga jika dipercaya tampil.

Walau begitu, pemain 32 tahun ini belum merasa kembali dalam penampilan terbaik.

"Saya semangat, mencoba membantu tim. Kemarin sedikit terasa lama tidak main, tapi latihan terus dan mencoba bantu tim semaksimal saya. Setiap hari saya ada tambahan latihan sendiri untuk menaikkan peforma," ujar Vizcarra saat ditemui seusai latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (24/7).

Pemain naturalisasi ini pun akan terus berusaha menaikkan level kondisi fisiknya agar kembali 100 persen.

Sebelum benar-benar fit, tenaga Vizcarra kembali diperlukan saat menjamu Bali United di pekan ke-11 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (26/7). Magis Vizcarra sangat diperlukan pada bentrok ini.

Selain untuk membantu mengerek posisi di klasemen sementara, kemenangan pada pertandingan ini akan menjadi cerita berbeda.

Di kompetisi resmi, Persib tak pernah menang dalam empat pertemuan di dua musim terkini.

Untuk itu, Esteban Vizcarra memastikan Maung Bandung akan berusaha lebih keras demi memutus rekor minor dari tim Serdadu Tridatu.

Menurutnya, tim saat ini sedang dalam tren positif setelah berhasil meraih dua kemenangan beruntun.

"Motivasi kami tinggi karena kalau menang kami bisa naik posisi atas. Kami di sini main sama lawan yang bagus, kami sudah siap untuk tiga poin biar bisa naik terus," ujarnya.

Dalam setiap laga, pemain bernomor punggung sembilan ini akan selalu mengedepankan kepentingan tim. Dia akan berusaha mengesampingkan ego pribadi untuk mencetak gol.

"Ya, siapa saja yang mencetak gol yang peting tiga poin. Tapi kalau saya bisa mencetak gol, lebih bagus untuk kepercayaan diri saya," katanya.

Selain itu, dia juga ingin menjalani kompetisi per satu pertandingan. Dia ingin fokus dulu menjamu Bali United meski sudah ada tiga lawan yang akan menjamu Maung Bandung dalam laga berstatus away.

Persib selanjutnya tandang ke markas Arema FC (30/7), Barito Putera (3/8), dan Persela Lamongan (9/8). Di laga kandang selanjutnya, Persib akan menjamu Borneo FC pada 10 Agustus. 

"Ya, kami fokus ke pertandingan besok dulu. Nanti ada tiga pertandingan di luar, kami nanti persiapan. Sekarang cuma fokus untuk pertandingan di kandang, harus tiga poin," ucapnya.

Harus Matikan Lini Tengah Bali United

Lini tengah Bali United menjadi sorotan pemain sayap Persib Bandung, Esteban Vizcarra. Meski, secara umum, dia melihat pasukan Stefano Cugurra memiliki pemain berkualitas di setiap lini.

"Bali bagus, dari tengah ke depan mereka main cepat dan punya pemain berkualitas," ujar Vizcarra, kemarin.

Di lapangan tengah, Bali United memiliki Paulo Sergio, Brwa Nouri, dan Fadil Sausu selalu menjadi kunci dari setiap serangan.

"Kami fokus di tengah lapangan karena mereka memulai serangan dari situ. Paulo main bagus, dia cepat. Mungkin dia kunci dari tim Bali. Kami coba kerja keras untuk menang di sini," katanya. (Tribunjabar.id/nazmi abdurahman)

Catatan Viscarra di Liga 1 2019

Main 4

Starter 3

Mengganti 1

Diganti 1

Cadangan 1

Menit main 275

Laga yang Dimainkan Viscarra

21/7/19            PSIS 0‑1 Persib          

16/7/19            Persib 2‑0 Kalteng Putra        

10/7/19            Persija 1‑1 Persib        

5/7/19              Persebaya 4‑0 Persib

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas