Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

PSSI Majukan Kongres Pemilihan Komite Eksekutif FIFA Ogah Restui

Federasi Sepakbola Internasional (FIFA) tak memberi restu kepada PSSI untuk menggelar Kongres Pemilihan Komite Eksekutif pada November 2019.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in PSSI Majukan Kongres Pemilihan Komite Eksekutif FIFA Ogah Restui
ist
FIFA logooooo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Federasi Sepakbola Internasional (FIFA) tak memberi restu kepada PSSI untuk menggelar Kongres Pemilihan Komite Eksekutif pada November 2019.

PSSI, federasi sepak bola Indonesia, telah menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) pada 27 Juli 2019 di Ancol, Jakarta Utara.

Dalam Kongres Luar Biasa tersebut ada beberapa keputusan yang dihasilkan, salah satunya adalah membentuk Komite Pemilihan yang bertugas untuk menggelar pemilihan Komite Eksekutif PSSI yang baru.

Kongres Pemilihan sendiri, berdasarkan hasil KLB PSSI, akan dilaksanakan pada November 2019.

Awalnya Kongres Pemilihan Komite Eksekutif PSSI akan diselenggarakan pada Januari 2020, namun dipercepat sesuai keinginan voters di KLB.

"Ada (voters) yang berharap (pemilihan) dipercepat. Untuk menghindarkan perpecahan kami percepat menjadi November 2019," kata Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto.

"Kami secepatnya akan berkirim surat ke FIFA," ujar Iwan menambahkan.

Berita Rekomendasi

PSSI telah berkirim surat kepada FIFA untuk menyampaikan hasil KLB sekaligus meminta rekomendasi untuk menggelar pemilihan pada November 2019.

Namun, FIFA membalas surat tersebut dengan tak memberikan restu kepada PSSI untuk mempercepat pemilihan.

Melalui surat bertanggal 7 Agustus 2019 yang ditandatangani Sekretaris Jenderal FIFA, Fatma Samoura, dan ditujukan kepada Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, FIFA merekomendasikan agar kongres PSSI tetap diselenggarakan sesuai kesepakatan awal, yakni pada Januari 2020.

"Sebetulnya, statuta baru, serta kode pemilihan dan terbentuknya komite pemilihan ditujukan ke Kongres Pemilihan Komite Eksekutif PSSI diagendakan untuk digelar di kongres biasa PSSI pada Januari 2020."

"Roadmap ini sudah diajukan FIFA dan AFC dalam surat kami pada 24 April 2019, dan disetujui PSSI melalui surat tertanggal 1 Mei 2019."

"Namun, kami mencatat komite eksekutif PSSI menggelar pertemuan darurat pada 27 Juli 2019 dan memutuskan untuk mempercepat Kongres Pemilihan menjadi 2 November 2019. Sekarang, Anda meminta masukan dari kami terkait masalah ini."

"Kami sangat merekomendasikan agar PSSI tetap mengacu kepada rancangan yang sudah disepakati, dan menggelar kongres sesuai rencana pada Januari 2020, kecuali ada alasan yang membuat kongres harus digelar lebih cepat, dan itu tidak tercantum dalam surat Anda," begitu bunyi surat dari FIFA untuk PSSI.

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas