Bima Sakti Akan Perbaiki Dua Hal Ini dari Timnas U-16 Indonesia Sebelum Lawan Filipina
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, terus mengasah kemampuan jelang melawan Filipina pada Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, terus mengasah kemampuan jelang melawan Filipina pada Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.
Timnas U-16 Indonesia sebentar lagi akan tampil sekaligus menjadi tuan rumah pada babak penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.
Tim besutan Bima Sakti itu tergabung di Grup G bersama Filipina, China, Brunei Darussalam, dan Marianan Utara.
Timnas U-16 Indonesia akan menghadapi Filipina pada laga pertama mereka pada Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Senin (16/9/2019).
Menjelang laga melawan Filipina, pelatih Bima Sakti telah melakukan evaluasi sederet permainan yang perlu diperbaiki Alexandro Felix Kamuru dkk.
Hal itu diungkapkan Bima Sakti setelah memperhatikan permainan timnas U-16 Indonesia dalam beberapa turnamen terakhir.
Salah satu yang perlu ditingkatkan oleh timnas U-19 Indonesia menurut catatan Bima Sakti adalah transisi negatif dan penyelesaian akhir.
Menurut Bima, dua hal itu yang menjadi fokus utama setelah berkaca pada beberapa turnamen yang diikuti, termasuk Piala AFF.