Siaran Langsung Liga Champions Malam Ini, PSG vs Real Madrid dan Atletico Madrid vs Juventus
Simak di sini jadwal siaran langsung Liga Champions di SCTV, PSG vs Real Madrid dan Olympiakos vs Tottenham.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
"Saya tidak ingin terlalu pasif. Real Madrid akan menguasai bola juga. Mereka sangat kuat, berani dan memenangkan gelar Liga Champions berkali-kali.
"Ini pertandingan yang sulit, ini juga pertandingan yang hebat. Saya ingin menjadi agresif dan bermain cepat," lanjutnya.
Baca: Rekap Hasil Liga Champions, Duo Jawara Eropa Tumbang, Barcelona Imbang Tanpa Gol
Diketahui, belakangan ini Thomas Tuchel kerap memperhatikan salah seorang pemain Real Madrid, yakni Karim Benzema.
Pemain asal Perancis itu merupakan sosok striker yang harus diwaspadai menurut Tuchel.
"Kami melihatnya melawan Levante dan itu sangat menakutkan, dia adalah salah satu pemain yang berbahaya di dunia.
"Dia (Benzema,red) sangat sulit untuk dihentikan, dia bermain melebar dan dapat pergi kemana-mana.
"Dia merupakan pemain yang berkualitas, dapat memberikan umpan silang dengan baik, serta mampumenang dalam duel-duel udara," tutur Tuchel, dikutip dari Marca.com.
PSG dapat memanfaatkan momen ini dengan menurunkan penjaga gawang Keylor Navas. Mantan rekan satu tim Benzema di Real Madrid.
Setidaknya, Navas dapat mengetahui karakter permainan serta serangan Benzema. Tidak hanya Benzema, bahkan pemain Real Madrid lainnya.
Menanggapi pujian Tuchel kepada Benzema, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane pun melontarkan hal senada.
"Dia bermain tim dan itulah yang paling saya sukai. Saya pikir dia luar biasa, seperti yang dikatakan Tuchel. Saya juga berpikir seperti itu," dikuti dari beinsports.com.
Kondisi Pemain
Seperti bahasan di atas, PSG pincang untuk lawan Real Madrid.
Namun, Tuchel masih memiliki Mauro Icardi yang baru didatangkan dari Inter Milan untuk menjadi ujung tombak tim berjuluk Les Parisiens itu.