Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Prediksi Badak Lampung FC vs Kalteng Putra Liga 1 2019, Gomes : Andalkan Kolektivitas Tim

Laga Badak Lampung FC vs Kalteng Putra Liga 1 2019 akan berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Kamis (19/9/2019) malam.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Prediksi Badak Lampung FC vs Kalteng Putra Liga 1 2019, Gomes : Andalkan Kolektivitas Tim
tribunnews.com/abdul majid
Ilustrai foto - Pelatih Kalteng Putra Mario Gomes de Oliveira bersama dengan Kevin Gomes dalam konferensi pers jelang laga kontra Persija Jakarta di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Senin (19/8/2019). Tribunnews/Abdul Majid 

Prediksi Badak Lampung FC vs Kalteng Putra Liga 1 2019,

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi Badak Lampung FC vs Kalteng Putra Liga 1 2019 pekan 19 dapat disimak dalam berita ini,

Laga Badak Lampung FC vs Kalteng Putra Liga 1 2019 akan berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Kamis (19/9/2019) malam.

Laga tim papan bawah Liga 1 2019 ini diprediksikan bakal berjalan sengit.

Baca: Prediksi Skor Persija vs Bali United Liga 1 2019, Macan Kemayoran Tak Gentar Hadapi Serdadu Tridatu

Baca: Update Klasemen Liga 1 2019, Drama di Segiri, Borneo FC ke Posisi 4 Persib Terlempar dari 10 Besar

Kedua tim dengan perolehan 19 poin ini membutuhkan poin tambahan untuk mendongkrak posisi mereka di papan klasemen.

Saat ini, Badak Lampung FC dan Kalteng Putra hanya selisih satu poin dengan Persija yang menempati zona merah.

Pelatih Badak Lampung FC, Milan Petrovic mengungkapkan timnya dalam kondisi siap namun tetap was-was akan perlawanan Kalteng Putra.

Berita Rekomendasi

"Ya, kami akan tetap waspada tidak boleh dianggap remeh tim tamu," ucap Milan Petrovic di situs Liga -Indonesia.

"Namun, target kami tetap harus menang. Kami bakal bertindak sebagai tuan rumah," lanjutnya menuturkan.

Baca: Semen Padang Sempat Ingin WO Lawan Persib? Ini Kata Pelatih Soal Keputusan Wasit Terkait Penalti

Badak Lampung tercatat sebagai tim yang paling banyak kebobolan, yakni 34 gol. Berada di bawahnya Kalteng Putra dengan 31 gol.

Namun, sadar akan kelemahan itu, Milan Petrovic mendatangkan sejumlah pemain belakang untuk menjaga tembok pertahanan Badak Lampung FC.

Seperti, Anthony Golec, Bojan Malisic, Saepulloh Maulana, dan Reva Adi Utama.

Hasilnya cukup baik, dari tiga laga, Badak Lampung memetik dua hasil imbang (PSM dan Persela) dan satu kemenangan, ketika lawan Persija.

Baca: Tak Banyak Mencetak Gol dan Assist di Liga Qatar, Ini Penjelasan Pemain Anyar Persija Farri Agri

Di kubu tim tamu, pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira bakal mengandalkan kolektivitas timnya.

"Kita tetap akan bermain dengan mengandalkan kolektivitas tim. Kerja sama tim sangat penting untuk memenangkan pertandingan. Mudah-mudahan bisa dapatkan poin maksimal," kata Gome de Oliveira.

Pada bursa transfer pemain paruh musim Liga 1 2019, Kalteng Putra melepas penyerang, Diogo Campos ke Persebaya.

Selain itu, Kalteng Putra mendatangkan gelandang asal Jepang, Takuya Matsunaga, penyerang asal Brasil, Eydison Teofilo, dan penjaga gawang Reky Rahayu.

Prediksi Susunan Pemain

Badak Lampung FC

Bey Wahyudi, Kurniawan, Bojan Malisic, Antony Golec, Reva, Saepulloh Maulana, Akbar, Arthur Bonai, Hariyanto, Marquinhos, Melcior.

Pelatih: Milan Petrovic

Kalteng Putra

Reky Rahayu, Kevin, Rafael Bonfim, OK John, Wasyiat, Fajar, I Gede Sukadana, Takuya Matsunaga, Patrick Wanggai, Fery Pahabol, Eydison Teofilo.

Pelatih: Gomes de Oliveira

Jadwal siaran langsung Liga 1 2019 pekan 19

Kamis, 19 September 2019

Persija vs Bali United, pukul 15.30 WIB Indosiar

Badak Lampung FC vs Kalteng Putra, pukul 18.30 WIB Vidio.com

PSM vs Tira Persikabo, pukul 18.30 WIB Indosiar

PSS Sleman vs Persipura, pukul 18.30 WIB OChannel

Jumat, 20 September 2019

PSIS vs Persebaya, pukul 15.30 WIB Indosiar

Persela vs Arema FC pukul 18.00 WIB Indosiar

Rekap Hasil Lengkap Pekan 18 Liga 1 2019:

Bhayangkara FC 0-0 Bali United

Semen Padang 0-1 PSS Sleman

Arema FC 2-2 Borneo FC

Kalteng Putra 1-1 Persebaya Surabaya

Madura United 2 -2  Barito Putera

PS Tira-Persikabo 1- 1 Persib Bandung

Persija Jakarta 2 - 1 PSIS Semarang

Badak Lampung FC 1 -1 PSM Makassar

Daftar Top Skor Sementara Liga 2019:

1. Alex dos Santos (Persela Lamongan) - 16 Gol

2. Marko Simic (Persija Jakarta) - 13 Gol

3. Ciro Alves (PS Tira Persikabo) - 11 Gol

4. Makan Konate (Arema FC) - 10 Gol

5. Rafael Silva (Barito Putera) - 9 Gol

Daftar Top Assist Sementara Liga 1 2019:

1. Rizky Pora (Barito Putera) - 8 Assist

2. Sylviano Comvalius (Arema FC) - 7 Assist

3. Makan Konate (Arema FC) - 7 Assist

4. Ciro Alves (PS Tira Persikabo) - 7 Assist

5. Flavio Junior (Bhayangkara FC) - 6 Assist

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas