Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jelang Pertandingan Sassuolo vs Inter Milan Liga Italia: Laga Nostalgia Matteo Politano

Laga lanjutan Liga Italia pekan kedelapan antara Sassuolo vs Inter Milan akan berlangsung di Stadion Mapei, Minggu (20/10/2019) 17.30 WIB.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Jelang Pertandingan Sassuolo vs Inter Milan Liga Italia: Laga Nostalgia Matteo Politano
instagram @inter
matteo politanoo inter milan 2 

Laga lanjutan Liga Italia pekan kedelapan antara Sassuolo vs Inter Milan akan berlangsung di Stadion Mapei, Minggu (20/10/2019) 17.30 WIB.

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan nostalgia akan dirasakan oleh Matteo Politano saat melawat ke kandang Sassuolo.

Laga lanjutan Liga Italia pekan kedelapan antara Sassuolo vs Inter Milan akan berlangsung di Stadion Mapei, Minggu (20/10/2019) 17.30 WIB.

Politano sebelumnya sempat memperkuat Sassuolo selama tiga tahun sebelum dipinjam oleh Inter Milan di musim 2018/2019 keudian di musim ini dipermanenkan dengan biaya 20 juta euro.

Baca: Presiden Sassuolo Ungkap Inter Milan Kalahkan Barcelona Gaet Iniesta Italia

Baca: Conte Andalkan Penyerang Belia Inter Milan Gantikan Alexis Sanchez yang Cedera

"Pertandingan melawan Sassuolo merupakan laga yang istimewa bagi saya, saya telah memperkuat klub (Sassuolo) selama tiga tahun," jelasnya seperti yang dilansir dari laman resmi klub.

Ia juga menambahkan bahwa dirinya memulai karir sepakbolanya bersama Sassuolo bahkan untuk pertama kalinya pentas di ajang kasta kedua Benua Biru.

"Saya melakoni debut Setie A dan Europa League bersama I Neroverdi (Sassuolo), dan saya akui itu merupakan pengalaman yang indah" imbuhnya.

Berita Rekomendasi

Politano mengatakan pada musim ini awal yang baik bagi Inter Milan bagi perebutan gelar Scudetto.

Matteo Politano
Matteo Politano ()

"Musim ini telah dimulai dengan baik (Inter Milan), meskipun kami berlatih bersama tim baru dan ptstrategi yang baru, kami melakukannya dengan baik," jelas Politano.

"Kami akan mempertahankan capaian dan oleh karena itu kami perlu melanjutkannya ke tahap yang leboh baik,' imbuhnya.

Terkait kesempatan bermain sejak menit awal, pemain yang bisa berposisi sebagai striker itu akan memberikan yang terbaik jika diberikan kepercayaan oleh Conte.

Antonio Conte Beberkan Cara Sulitkan Barcelona @inter)
Antonio Conte Beberkan Cara Sulitkan Barcelona @inter) (Instagram Inter Milan (@inter))

"Saya harus siap kapanpun jika pelatih membutuhkan saya," terangnya.

Politano mengakui bahwa dirinya memiliki hubungan yang baik dengan Antonio Conte.

"Kami (Conte dan Politano) memiliki hubungan yang baik, ia mampu memberikan kami kepercayaan bagian yanag penting dari suatu tim," imbuhnya.

Mantan pemain Sassuolo itu mengakui bahwa dirinya saat ini memang belum menciptakan gol sama sekali, namun ia akan berusaha untuk meningkatkan kualitas permainan.

"Saya dimusim ini belum mencetak gol sama sekali, namun saya tetap bahagia melakukannya, dan tentunya akan selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas permainan," pungkasnya.

Baca: Presiden Sassuolo Ungkap Inter Milan Kalahkan Barcelona Gaet Iniesta Italia

Baca: Inter Milan Bakal Parkir Alexis Sanchez Hingga 3 Bulan Usai Benturan dengan Juan Cuadrado

Dalam lawatannya ke markas Sassuolo, Nerazzuri diprediksi tidak akan diperkuat oleh salah stau gelandang andalannya, Stefan Sensi.

Pemain Timnas Italia itu mengalami cedera aduktor saat laga melawan Juventus, ditambah kondisi terbaru ia mengalami masalah kecil pada paha kanannya.

Inter Milan hingga pekan kedelapan yang akan berlangsung, menempati peringkat kedua dengan raihan 18 poin hasil dari tujuh pertandingan.

Tim asuhan Antonnico Conte menorehkan enam kali kemenangan dan satu kali kekalahan.

Adapun Sassuolo berada diperingkat ke-15 dengan mengumpulkan enam poin dari enam laga yang telah dilakoni.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
14
10
2
2
21
9
12
32
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
14
9
1
4
29
17
12
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas