Jumpa Manchester United di Piala Liga Inggris, Begini Reaksi Pemain Tim Kasta Terendah
Colchester yang merupakan peserta dengan liga terendah yaitu divisi empat Liga Inggris, harus bertandang ke kandang Manchester United, Olrd Trafford
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Husein Sanusi
Ketika mendengar pengumuman tersebut, para pemain dan staff tidak terlihat terkejut atau takut, mereka justru gembira dan senang karena bertemu Manchester United.
TRIBUNNEWS.COM - Pengundian babak perempat final Piala Liga Inggris digelar Kamis (31/10/2019) sore kemarin, namun ada yang menarik dari hasil undian tersebut.
Dari hasil pengundian, Colchester yang merupakan peserta dengan liga terendah yaitu Divisi keempat Liga Inggris, harus bertandang ke Olrd Trafford, kandang Manchester United,.
Ketika mendengar pengumuman tersebut, para pemain dan staff tidak terlihat terkejut atau takut, mereka justru gembira dan senang karena bertemu Manchester United.
Menanggapi reaksi timnya, pelatih kepala Colchester, John McGreal mengatakan hasil undian ini merupakan sesuatu yang luar biasa.
"Ini merupakan hasil undian yang sanagat hebat, mereka selevel dengan Real Madrid sebagai salah satu dari dua tim terhebat di planet ini," ujar McGreal dilansir laman resmi klub Colchester.
Dirinya mengatakan ini merupakan hadiah bagi timnya setelah kemenangan atas Crawley di babak delapan besar Piala Liga Inggris
"Sekarang mereka mendapatkan hadiah dari itu, dan saya selalu percaya pada kerja keras akan memberikanmu hasil yang bagus," imbuhnya.
Dia juga meyakini para fans akan senang dengan hasil ini, karena baginya ini merupakan sesuatu yang berharga dan tidak boleh terlewat.
Bahkan McGreal juga mengatakan ini merupakan hasil drawing yang sangat bagus untuk klub, pemilik, para staff, dan pemain.
"Kami masih punya enam pekan sebelum pertandingan dan kami akan fokus terlebih dahulu di laga kedepan sebelumnya."
"Tapi kami tidak bisa menyalahkan fans jika mereka sudah berpikir tentang laga melawan Manchester United nantinya," ujarnya menambahkan.
Menurut McGreal, para fans akan menunggu untuk membeli tiket, memesan hotel, dan persiapan perjalanan.
"Kami akan pergi ke Stadion terbesar di negara ini untuk bermain melwan yang kita semua sudah tahu, salah satu tim terbaik di planet ini."
"Jika kami tidak bisa menikmati itu, maka kami tidak bisa menikmati apapun ketika bertanding," tututpnya.
Bersama Oxford United yang berlaga di Divisi Tiga Liga Inggris, keduanya merupakan peserta perempat final diluar Liga utama Inggris.
Perjuangan Colchester untuk bisa sampai di babak perempat final cukup berat.
Setelah mengalahkan Swidon dengan skor 3-0 di 64 besar, mereka mengalahkan peserta dari Liga Utama Inggris, Crystal Palace, di babak 32 besar, dengan skor tipis 1-0.
Selanjutnya tim berjuluk The U's itu mengalahkan finalis Liga Champions musim lalu, Tottenham Hotspurs melalui drama adu pinalti setelah selama waktu normal mereka berimbang 0-0, di Tottenham Stadium.
Setelahnya, mereka mengalahkan Crawley dengan skor 1-3 dan kemenangan itu mengantarkan mereka di babak perempat final dan menantang Manchester United.
Manchester United yang menjadi lawan Colchester melaju ke babak perempat final setelah mampu mengalahkan Chelsea di Stamford Brigde dengan skor tipis 1-2.
Saat ini, di papan klasemen Divisi Empat Liga Inggris, Colchester berada di urutan ke sembilan dengan 23 poin dari 16 laga.
Jadwal dan tanggal digelarnya laga masih belum diumumkan.
Hasil undian babak perempat final Piala Liga Inggris
Aston Villa vs Liverpool
Manchester United vs Colchester
Oxford Untied vs Manchester City
Everton vs Leicester
Hasil babak delapan besar Piala Liga Inggris
Oxford United 2-1 Sunderland
Manchester City 3-1 Southampton
Chelsea 1-2 Manchester United
Crawley 1-3 Colchester
Aston Villa 2-1 Wolverhampton
Liverpool* 5-5 Arsenal (Liverpool menang adu pinalti 6-5)
Everton 2-0 Watford
Burton 1-3 Leicester
(Tribunnews/Haikal)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.