Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga 1 Arema FC vs Kalteng Putra, Singo Edan Hanya Sanggup Main Imbang Lawan 10 Orang Pemain

Hasil Liga 1 Arema FC vs Kalteng Putra, Singo Edan Hanya Sanggup Main Imbang Lawan 10 Orang Pemain

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
zoom-in Hasil Liga 1 Arema FC vs Kalteng Putra, Singo Edan Hanya Sanggup Main Imbang Lawan 10 Orang Pemain
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Hasil Liga 1 Arema FC vs Kalteng Putra, Singo Edan Hanya Sanggup Main Imbang Lawan 10 Orang Pemain 

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan Arema FC vs Kalteng Putra berakhir dengan skor 1-1, Minggu (1/12/2019).

Berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Arema FC gagal memetik poin penuh ketika Kalteng Putra hanya bermain dengan 10 orang pemain sejak menit ke-65.

Pasalnya salah satuu pemain tim tamu, yaitu Pandi Lestaluhu mendapatkan dua kartu kuning berujung kartu merah yang diterimanya.

Ia melakukan pelanggaran dengan menyerobot bola yang masih berada dipelukan Kurniawan Kartika Aji.

Kalteng Putra mampu unggul terlebih dahulu di babak pertama melalui eksekusi tendangan bebas Eydison Soares.

Arema FC baru mampu menyamakan kedudukan di menit ke-54 usai Dendi Santosa cetak gol.

Ia berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan assist dari Makan Konate.

Berita Rekomendasi

Namun hingga pertandingan usai, skor 1-1- bertahan untuk kedua tim.

Tambahan satu poin membuat Singo Edan kembali menempati peringkat kelima dengan koleksi 43 poin.

Adapun Kalteng Putra masih berada di zona degradasi dengan raihan 30 poin.

Jalan pertandingan Babak 1.

Sejak awal pertandingan, kedua tim mempertontonkan permainan terbuka.

Jual beli serangan dilakukan oleh Arema FC dan Kalteng Putra.

Laskar isen Mulan (Kalteng Putra) yang bertindak sebagai tim tamu menerapkan strategi counter attack.

Tim asuhan Gomes De Olivera itu memanfaatkan kecepatan Ferinando Pahabol di lini serang.

Selain Pahabol, lini serang tim tamu memiliki pemain pemain yang mempunyai kekcepatan yang baik seperti Nasadit serta Eydison Soares.

Kaltng Putra yang sering melakukan serangan akhirnya berhasil membuka keunggulan.

Ialah Eydison Soares berhasil membukukan gol di menit ke-9 melalui eksekusi tendangan bebasnya.

Skor berubah 0-1, sementara Arema FC tertinggal dari tim tamu.

Pasca tertinggal gol, tuan rumah semakin gencar melangsungkan serangan.

Serangan monoton yang dipergakan Aema FC masih mudah diantisipasi lini pertahana Kalteng Putra.

Permainan ciamik Konate mampu menciptakan beberapa peluang.

Ia kerap memilih tembakan dari luar kotak pinalti mengingat rapatnya lini belakang Laskar Isen Mulang.

Permainan satu dua sentuhan mulai dipergakan oleh para pemain Arema FC.

Memasuki menit ke-20, Pressing ketat mulai diperagakan oleh kalteng Putra.

Kondisi tersebut sedikit menyulitkan untuk Singo Edan mengembangkan permainan terbaiknya.

Duet Ok Jhon-Bonfim beberapa kali harus kerja keras untuk mematahkan peluang yang dimiliki Arema FC.

SELEBRASI - Striker Arema FC, Sylvano Comvalius, merayakan gol yang dicetak ke gawang PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (2/10/2019). Arema FC menang dengan skor 2-0.
SELEBRASI - Striker Arema FC, Sylvano Comvalius, merayakan gol yang dicetak ke gawang PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (2/10/2019). Arema FC menang dengan skor 2-0. (Hayu Yudha Prabowo/suryamalang.com)

Bahkan tusukan tusukan ke dalam kotak pinalti klateng Putra mulai sering dilakukan lini sayap Singo Edan.

Gencar melakukan serangan membuat celah di lini pertahanan tuan rumah.

Kondisi tersebut coba dieksploitasi Kalteng Putra,

Beberapa kali serangan balik yang dimainkan Klateng Putra membuat Arthur Cunha dkk kerepotan.

Memasuki menit ke-30, Singo Edan monoton memainkan um[pan umpan lambung.

Strategi tersebut dapat dengan mudah dibaca oleh Ok Jhon, maupun Bonfim.

Selain itu, penampilan apik Reky Rahayu membuat lini depan Arema FC minim peluang.

Kalteng Putra nampak bermain dengan efktif dan kolektif.

Efektif dalam membangun serangan melalui strategi counter attack.

Adapun kolektifitas tim tamu ditunjukkan ketika bertahan.

Hampir seluruh pemain Isen Mulang berada didaerah pertahanannya

Hingga babak pertama usai skor 0-1 untuk keunggulan tim tamu.

Jalan pertandingan Babak 2.

Babak kedua dimulai dengan intensitas serangan yang meninggi.

Arema FC yang tertinggal gol di babak pertaa mencoba untuk menyamakan kedudukan.

Namun, kalteng Putra justru bermain terbuka dengan serangan serangan yang mampu mengancam lini pertahanan Arema FC,

Serangan terus menerus yang dilakukan Arema FC akhirnya berbuah dimenit ke-54.

Dendi Santosa berhasil mencetak gol usai memanfaatkan umpan yang diberikan oleh Makan Konate.

Skor berubah 1-1 untuk kedua tim.

Permainan kedua tim mulai memanas.

Pandi mendapatkan kartu kuning keduanya atau kartu merah baginya.

Ia ketahuan mengganggu Kurniawan kartika Aji untuk mendistribusikan bola yang masih berada di tangannya.

Mulai menit ke-64, Kalteng Putra hanya bermain dengan 10 orang pemain.

Bermain dengan 10 orang pemain tidak membuat Kalteng Putra bermain bertahan.

Tim asuhan Gomes de Olivera mampu memberikan tekanan ke lini pertahanan tuan rumah.

Hingga laga berakhir tidak ada kembali gol yang tercipta, skor bertahan 1-1 untuk kedua tim.

Daftar Susunan Pemain Arema FC vs Kalteng Putra:

Arema FC:

Kartika Aji (GK); Alfian Tuasalamony, Arthur Cunha, Hanif Sjahbandi, Alfarizie, Takafumi, Hendro Siswanto, Konate Makan, Dendi Santosa, Ricky Kayame, Sylvano.

Kalteng Putra:

Reky Rahayu (GK); Wasyiat, Bonfim, OK Jhon, Kevin Gomes, Takuya Matsunaga, Pandi, Fajar, Pahabol, Nasadit, Eydison.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas