Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Robert Alberts Boyong 18 Pemain Persib Bandung untuk Laga Lawan Borneo FC, Febri dan Jupe Absen

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memboyong 18 anak asuhnya ke Kota Samarinda. Maung Bandung akan melakoni laga tandang melawan Borneo FC.

Editor: bunga pradipta p
zoom-in Robert Alberts Boyong 18 Pemain Persib Bandung untuk Laga Lawan Borneo FC, Febri dan Jupe Absen
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Pemain Persib Bandung berfoto bersama sebelum melawan Arema FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (13/11/2019). Persib Bandung berhasil melumat tamunya Arema FC tiga gol tanpa balas. TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memboyong 18 anak asuhnya ke Kota Samarinda.

Tim Persib Bandung bertolak menuju kota Samarinda dari Bandar Udara Adi Soetjipto, Yogyakarta, Senin (9/12/2019).

Diketahui, Maung Bandung akan melakoni laga tandang pekan ke-32 Liga 1 2019 melawan Borneo FC.

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu (11/2/2019).

PSS Sleman vs Persib Bandung Liga 1 2019
PSS Sleman vs Persib Bandung Liga 1 2019 (Instagram @persib_official)

Sayangnya, pada laga melawan anak asuh Mario Gomez, Febri Hariyadi dan Achmad Jufriyanto (Jupe) terpaksa absen.

Febri Hariyadi dan Achmad Jufriyanto (Jupe) mendapat akumulasi kartu kuning setelah bertanding melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (7/12/2019).

Tak hanya Febri Hariyadi dan Achmad Jufriyanto, sang kapten Persib Bandung, Supardi Nasir belum juga bisa bergabung.

Berita Rekomendasi

Robert Alberts menyebut, Supardi Nasir masih butuhn waktu untuk menenangkan diri setelah mendapatkan kabar duka belum lama ini.

ILUSTRASI - Siaran langsung live streaming Indosiar TV Online laga Persib Bandung vs Persela Lamongan, Selasa (3/12/2019). Maung Bandung ngotot cetak gol.
ILUSTRASI - Siaran langsung live streaming Indosiar TV Online laga Persib Bandung vs Persela Lamongan, Selasa (3/12/2019). Maung Bandung ngotot cetak gol. (TRIBUN BALI / I Nyoman Mahayasa)

Penjaga gawang Aqil Savik juga tidak ikut bersama rombongan karena harus menyelesaikan keperluan pribadi di Bandung.

“Kita tidak bisa memainkan Achmad Jufriyanto dan Febri yang terkena akumulasi."

"Supardi juga masih bersama keluarganya di Pekanbaru."

"Jadi, kita harus memobilisasi diri dengan pemain yang ada untuk mendapatkan hasil positif,” kata Robert Alberts, Minggu (8/12/2019) siang, dikutip Tribunnews.com dari laman resmi Persib Bandung.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts soal pemain di Liga 1 2020
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts soal pemain di Liga 1 2020 (Kolase Tribun Jabar)

Meski banyak pemain yang absen, Robert Alberts tak gentar.

Pemain kunci seperti Omid Nazari, Ezechiel N’Douassel dan Nick Kuipers dipastikan siap tampil menghadapi skuat Pesut Etam.

Para pemain pelapis Persib Bandung juga siap unjuk gigi.

Pria berpaspor Belanda itu pun berharap Maung Bandung mampu menunjukkan permainan maksimal demi meraih poin sempurna di markas Pesut Etam.

Robert Alberts dalam laga Persib Bandung vs Arema FC di lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Selasa (12/11/2019).
Robert Alberts dalam laga Persib Bandung vs Arema FC di lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Selasa (12/11/2019). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

“Dengan mentalitas seperti kemarin, saya yakin kita bisa membuat kejutan di kandang Borneo FC sebagai laga tandang terakhir,” kata Robert Alberts.

Robert Alberts juga meminta kepada para pemain untuk tetap fokus pasalnya Borneo FC bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan.

“Kita sudah mengetahui kekuatan Borneo FC."

'Mereka berada di posisi yang bagus di klasemen liga dan mereka juga bermain dengan sangat agresif."

"Jadi para pemain kami harus mempersiapkan semuanya, termasuk bersiap dengan keputusan-keputusan wasit,” ucap Robert Alberts, dikutip Tribunnews.com dari Tribun Jabar.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memimpin latihan Persib Bandung bersama 3 pemain asing baru di Stadion Gelora Bandung lautan Api, Rabu (21/8).
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memimpin latihan Persib Bandung bersama 3 pemain asing baru di Stadion Gelora Bandung lautan Api, Rabu (21/8). (TRIBUNJABAR.ID/DENI DENASWARA)

Menurut Robert Alberts, Ardi Idrus cs harus tampil lebih baik dan tidak menyia-nyiakan peluang, seperti saat melawan PSS Sleman.

“Kalau bermain dengan cara yang sama seperti di Sleman dan disempurnakan dengan penyelesaian akhir yang baik, kita akan menang melawan Borneo FC,” kata Robert Alberts.

Sementara itu, pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya memberikan menu latihan conditioning untuk para pemain Persib Bandung yang tidak mendapatkan menit bermain pada laga melawan PSS Sleman.

Latihan ringan itu dilakukan untuk mengimbangi kondisi 11 pemain yang tampil pada laga melawan PSS Sleman.

Robert Alberts beri pengarahan kepada para pemain Persib Bandung menjelang laga melawan PSIS Semarang.
Robert Alberts beri pengarahan kepada para pemain Persib Bandung menjelang laga melawan PSIS Semarang. (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

Dalam latihan tersebut, hadir sejumlah pemain yakni Kim Jeffrey Kurniawan, Esteban Vizcarra, Dhika Bayangkara, Hariono, Indra Mustafa, Abdul Aziz, Erwin Ramdani, Frets Butuan dan Henhen Herdiana.

“Hari ini, khusus untuk pemain cadangan dan yang tak main di laga kemarin, kita berikan materi latihan conditioning. Supaya kebugaran mereka tetap terjaga,” kata Yaya Sunarya, dikutip Tribunnews.com dari Tribun Jabar, Minggu (8/12/2019).

Berikut 18 pemain Persib Bandung untuk menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda:

Penjaga Gawang: Dhika Bayangkara, I Made Wirawan

Pemain Belakang: Indra Mustafa, Nick Kuipers, Zalnando, Ardi Idrus, Henhen Herdiana

Pemain Tengah: Abdul Aziz Lutfi, Kim Jeffrey Kurniawan, Erwin Ramdani, Dedi Kusnandar, Hariono, Omid Nazari, Esteban Vizcarra, Frets Butuan, Ghozali Muharam Siregar

Pemain Depan: Kevin van Kippersluis, Ezechiel N’Douassel.

(Tribunnews.com/Wulan KP)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
18
11
7
0
31
13
18
40
2
Persebaya
18
11
4
3
23
15
8
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
Persik
18
9
3
6
24
20
4
30
5
Persita
18
9
3
6
24
20
4
30
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas