Calon Penyerang Baru Persib Bandung Sudah Tiba
Calon Pengganti Ezechiel N'Douassel Sudah Lakukan Medical Check Up, Siapakah Penyerang Baru Persib?
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
Persib Bandung resmi memperpanjang salah satu pilar asingnya yang berposisi gelandang yakni Omid Nazari.
Omid Nazri dipastikan bertahan di punlik Jalak harupat, bandung untuk gelaran Liga 1 musim depan.
Sebelumnya, pemain asal Filipina itu mengatakan bahwa dirinya merasa kerasan bermain bagi Persib Bandung.
Tidak hanya itu, Omid juga mengaku betah tinggal di Kota Kembang itu.
"Saya senang sekali berada di sini. Bermain untuk klub yang besar,' ujarnya seperti yang dilansir dari Tribun Jabar.
"Saya pun salut dengan suporternya, bobotoh. Mereka sangat luar biasa," tambahnya.
Sebelumnya, Omid Nazari dikontrak oleh Persib bandung dengan durasi kontrak setengah musim dengan opsi perpanjangan.
Berkat penampilan ciamiknya ketika membela Maung bandung membuat manejeman memilih mempertahankannya.
Pernyataan senada juga diungkapkan oleh PT PBB, Teddy Tjahyono yang mengungkapkan bahwa sang pemain telah mendapatkan rokemendasi dari satf pelatih.
Staf pelatih menilai bahwa pemain asal Filipina itu bermain baik dan layak untuk dipertahankan oleh manajemen Maung bandung.
Pokoknya diperpanjang, kalian kalau ingat kan waktu kita perkenalkan ada opsi perpanjangan, jadi opsinya itu dieksekusi," ungkap Teddy.
Musim ini, Omid bermain bagi Persib Bandung sebanyak 17 laga.
Selama berkostum Persib, Omid menyumbang satu gol
Omid Nazari memilih mengisi waktu luangnya di jeda kompetisi untuk menghabisakan waktunya bersama keluarga.
Ia berencana untuk pergi ke Swedia dimana orang tuanya tinggal.
"Saya memang berencana pulang ke Swedia. Saya benar‑benar rindu dengan mereka,"
"Selain itu saya juga memang senang travelling untuk mengisi waktu libur," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Ipunk, Giri) (Tribun Jabar/Nazmi Abdurrahman)