Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Menebak Formasi Borussia Dortmund Usai Kedatangan Haaland, Dimana Posisi Marco Reus & Jadon Sancho?

Borussia Dortmund secara resmi telah mengalahkan Manchester United dan Juventus dalam perburuan Erling Braut Haaland dalam bursa transfer pemain kali

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Menebak Formasi Borussia Dortmund Usai Kedatangan Haaland, Dimana Posisi Marco Reus & Jadon Sancho?
instagram/nebullafootball
Menebak Formasi Borussia Dortmund Usai Kedatangan Haaland, Dimana Posisi Marco Reus & Jadon Sancho? 

TRIBUNNEWS.COM - Borussia Dortmund secara resmi telah mengalahkan Manchester United dan Juventus dalam perburuan Erling Braut Haaland dalam bursa transfer pemain kali ini.

Erling Haaland memutuskan untuk melanjutkan karir sepak bola dengan merumput bersama Borussia Dortmund.

Pemain berusia 19 tahun tersebut telah resmi direkrut oleh Borussia Dortmund dari RB Salzburg, Minggu (29/12/2019) waktu setempat.

Sang pemain telah sepakat untuk menandatangani kontrak dengan durasi empat tahun bersama Borussia Dortmund.

Haaland memang menjadi salah satu komoditi transfer pemain yang cukup ramai dibicarakan, mengingat performa impresif yang ia tunjukkan bersama RB Salzburg.

Torehan 23 gol dari 17 penampilan menjadi bukti performa hebat Haaland bersama RB Salzburg hingga pertengahan musim ini.

Tujuh dari total gol tersebut datang dari penampilan pemain asal Norwegia tersebut di Liga Champions 2019-2020.

Berita Rekomendasi

Menariknya, gol-gol tersebut hanya dicetak Haaland dalam empat pertandingan saja.

Kepindahan Haaland ke Borussia Dortmund juga mengakhiri berbagai rumor jika ia akan dikaitkan pindah ke beberapa klub top eropa lainnya.

Tim-tim seperti Manchester United dan Juventus menjadi dua tim yang harus kecewa dengan keputusan Haaland merumput bersama Dortmund.

Dilansir dari Squawka Football, beberapa alasan yang kemungkinan Haaland menjatuhkan pilihannya ke Borussia Dortmund.

Mulai dari belajar bahasa Jerman, mencetak lebih banyak gol, menikmati fanatisme supporter tim, memenangkan derby hingga memakai jersey kebanggaan hitam kuning.

"Saya telah melakukan diskusi intensif dengan manajemen klub dan manajemen olahrga terutama dengan Hans Joachim Watzke, Michael Zorc, dan pelatih Lucien Favre," kata Haaland saat menandatangani kontrak bersama klub barunya.

"Ada sebuah perasaan sejak awal bahwa saya benar-benar ingin beralih klub, menempuh rute ini dan bermain sepak bola dalam suasana stadion Dortmund yang luar biasa di depan lebih dari 80.000 penonton, saya sudah tak sabar dengan itu," ungkapnya.

Saat ini, Dortmund masih menjalani masa jeda istirahat kompetisi sehingga Haaland baru bisa menjalani debutnya pada tanggal 18 Januari 2020 nantinya.

Augsburg menjadi klub yang bisa jadi lawan dalam laga debutnya bersama Borussia Dortmund.

Menebak Formasi Usai Haaland Bergabung dengan Dortmund

Dengan adanya para pemain seperti Marco Reus, Thorgan Hazard, dan Julian Brandt di skuat Dortmund menjadikan sang pelatih mempunyai banyak opsi formasi dengan kedatangan Haaland.

Pilihan formasi yang jelas bagi Favre selaku pelatih tentu mengusung skema andalannya berbasis 4-2-31.

Dimana, Haaland bisa ditempatkan sebagai penyerang tunggal, ia akan saling berganti peran dengan Paco Alcacer dilini depan.

Trio Hazard, Reus, dan Sancho akan menjadi penyuplai bola utama agar Haaland menunjukkan ketajamanannya bersama Dortmund.

Namun, seperti yang telah diketahui bahwa Dortmund memiliki banyak pemain yang bisa beroperasi diberbagai posisi sehingga opsi pun semakin bervarisasi.

Formasi yang pertama adalah Borussia Dortmund mengandalkan skema 4-3-3.

Formasi Opsi Pertama, Halland Gantikan Peran Alcacer
Formasi Opsi Pertama, Halland Gantikan Peran Alcacer (Squawka Football)

Dengan menempatkan Haaland di ujung tombak, ia akan didukung oleh Jadon Sancho dan Thorgan Hazard yang beroperasi di sisi sayap.

Posisi Marko Reus berada munduru menempati posisi gelandang bersama Julian Brandt dan Alex Witsel.

Lalu, formasi yang kedua dengan skema yang sama yakni 4-3-3 namun bedanya Brandt ditarik lebih bermain kedepan sebagai winger.

Jadon Sancho akan beroperasi di winger kanan, lalu Haaland tetap sebagai juru gedor utama Dortmund.

Formasi Opsi Kedua, Sancho dan Hazard Jadi Winger, Reus Ditarik Kebelakang
Formasi Opsi Kedua, Sancho dan Hazard Jadi Winger, Reus Ditarik Kebelakang (Squawka Football)

Marko Reus tetap berada diposisi gelandang bersama Wigl dan Witsel sebagai jenderal lapangan tengah.

Formasi yang ketiga akan menempatkan Haaland didampingi oleh Alcacer sebagai ujung tombak utama.

Skema formasi 4-4-2 bisa menjadi opsi terbaik Borussia Dortmund jika ingin mengusung strategi lebih menyerang.

Haaland dan Alcacer Bermain Bersama
Haaland dan Alcacer Bermain Bersama (Squawka Football)

Dengan menempatkan Haaland dan Alcacer sebagai penyerang secara bersamaan.

Lalu didukung oleh Marko Reus sebagai gelandang serang, lalu Sancho dan Hazard bisa beroperasi di sektor sayap.

Atau bisa juga untuk menjaga kedalaman, dimainkan Brandt dan Witsel sebagai gelandang yang memiliki mobilitas tinggi.

Demikianlah tiga formasi terbaik yang bisa dimainkan oleh Dortmund setelah kedatangan Haaland.

(Tribunnews/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas