Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Reaksi Jurgen Klopp Usai Liverpool Kalahkan Wolves, Singgung VAR, Peluang Juara hingga Puji Lawannya

Liverpool yang bertindak sebagai tuan rumah harus bersusah payah untuk meraih kemenangan saat bertanding melawan Wolverhampton Wanderers.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Reaksi Jurgen Klopp Usai Liverpool Kalahkan Wolves, Singgung VAR, Peluang Juara hingga Puji Lawannya
Twitter @premierleague
Ilustrasi - Reaksi Jurgen Klopp Usai Liverpool Kalahkan Wolves, Singgung VAR, Peluang Juara hingga Puji Lawannya 

TRIBUNNEWS.COM - Liverpool yang bertindak sebagai tuan rumah harus bersusah payah untuk meraih kemenangan saat bertanding melawan Wolverhampton Wanderers, Minggu (29/12/2019) malam.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Anfield, Liverpool mampu menyudahi perlawanan dari Wolverhampton Wanderers dengan skor 1-0.

Gol dari Sadio Mane pada menit ke-43 mampu membawa Liverpool meraih tiga poin sekaligus memperkokoh posisi di puncak klasemen.

Jurgen Klopp selaku pelatih Liverpool mengaku timnya cukup kesulitan untuk meraih kemenangan dalam laga melawan Wolves.

"Ini merupakan permainan yang sangat sulit karena Wolves merupakan tim yang bagus dengan banyak kekuatan tetapi kami bisa mengendalikan jalannya laga di babak pertama," ujar Jurgen Klopp dilansir dari laman resmi Liverpool.

"Kami memiliki peluang untuk mencetak gol namun kami juga harus bertahan dengan baik ketika lawan melakukan serangan balik cepat lewat Jota dan Neto," jelasnya.

Disinggung terkait keputusan VAR yang sempat kontroversial, Klopp menegaskan timnya layak mendapatkan hasil tersebut.

Berita Rekomendasi

"Saya pikir Nuno tidak senang dengan prosedur VAR, bagi saya sejak detik pertama ketika Lallana dikira melakukan handsball tidaklah tepat karena memang demikian itu tidak handsball," ungkap Klopp.

"Saya bisa membayangkan apa yang dikatakan Nuno di babak pertama, semua orang mungkin menentang kami jadi mari kita balas balik dengan sebuah motivasi," jelasnya.

Melihat peluang juara semakin terbuka, Klopp enggan jumawa karena perjalanan masih terlalu panjang.

"Tidak ada bedanya dengan pertandingan sebelumnya, masih jauh untuk kita semua kami masih berada ditengah perjalanan," jujur Klopp.

"Kami masih memiliki 19 pertandingan untuk dimainkan dan mungkin 18 atau 19 diantaranya saya harap akan seperti malam ini," sambungnya.

"Siapa yang peduli dengan poin di bulan Desember karena kami baru saja menciptakan pondasi yang akan kami kerjakan mulai dari sekarang," pungkas mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

Hingga kini, Liverpool telah mengoleksi 55 poin dari total 19 penampilan yang telah dijalani di liga domestik.

Kini, Liverpool memperlebar jarak dengan Leicester City yang berada diposisi kedua dengan 13 poin.

Jalannya Pertandingan

Babak pertama dimulai, Liverpool selaku tim tuan rumah langsung mengambil inisiatif serangan ke gawang Wolverhampton Wanderers.

Kolaborasi antara Salah dan Firmino gagal menembus solidnya lini pertahanan tuan rumah di awal pertandingan.

Salah mendapatkan peluang pertamanya pada menit keempat hanya saja tendangan masih melambung diatas gawang tim tamu yang dijaga Rui Patricio.

Dua menit berselang, Salah kembali mengancam dengan memberikan umpan silang ketengah hanya saja dapat dihalau oleh lini belakang Wolves.

Wolves yang bertindak sebagai tim tamu lebih banyak menunggu momen untuk melakukan serangan.

Sepuluh menit pertandingan berlangsung, kubu tuan rumah masih mendominasi jalannya laga.

Adam Lallana
Adam Lallana (zimbio.com)

Adam Lallana cukup aktif dalam perannya sebagai pengatur kendali serangan, umpan-umpannya cukup merepotkan kubu tuan rumah.

Liverpool kembali mendapatkan peluang emas lewat sepakan dari Roberto Firmino hanya saja masih mampu diamankan oleh kiper tim tamu.

Wolves mengandalkan Diogo Jota dalam membongkar lini pertahanan The Reds yang dikawal oleh Virgil Van Dijk dan Joel Matip.

Memasuki menit ke-22, Mohammed Salah gagal mengkonversikan peluangnya menjadi gol setelah tendangannya berhasil diselamatkan oleh Rui Patricio.

Sisi sayap kanan menjadi ruang yang dimanfaatkan oleh kubu tuan rumah untuk menciptakan peluang, pergerakan dari Salah dan Arnold berkali-kali merepotkan kubu tim tamu.

Setengah jam laga berlangsung, Mane mendapatkan peluang namun tendangannya berhasil diblok sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.

Semenit kemudian, sundulan dari Firmino memanfaatkan sepak pojok hanya melebar tipis disisi kiri gawang Wolves.

Memasuki menit ke-40 belum ada satupun gol yang tercipta, kedudukan masih 0-0.

SADIO MANE (lawan Leicester)
SADIO MANE (lawan Leicester) (instagram@Liverpool)

Sadio Mane akhirnya memecah kebuntuan setelah dirinya mencetak gol pada menit ke-42.

Jelang paruh pertama selesai, Wolves sebenarnya berhasil mencetak gol penyama kedudukan hanya saja dibatalkan karena VAR.

Hingga babak pertama berakhir, Liverpool mampu menjaga keunggulan atas Wolves dengan skor 1-0 di jeda paruh pertama.

Babak kedua dimulai, Wolves mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan lewat Diogo Jato.

Hanya saja ia telah dinyatakan berada pada posisi offside, sehingga peluangnya terbuang secara percuma.

Untuk mengejar ketertinggalan gol, Wolves memasukkan dua pemain andalannya yakni Raul Jimenez dan Adama Traore.

Wolves Tundukkan Manchester City
Wolves Tundukkan Manchester City (instagram/wolves)

Lini pertahanan tim tuan rumah cukup disiplin dan solid sehingga menyulitkan Wolves untuk menciptakan peluang berbahaya.

Pertahanan kokoh Liverpool masih sulit ditembus oleh kubu tim tamu.

Hingga menyebabkan Wolves harus takluk dari Liverpool, karena skor akhir kedua tim yakni 1-0 untuk kemenangan tim asuhan Jurgen Klopp.

Susunan Pemain Liverpool vs Wolverhampton Wanderers:

Liverpool (4-3-3):

Alisson (GK); Alexander Arnold, Joe Gomez, Virgil Van Dijk, Andy Robertson; Adam Lallana, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum; Mohammed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane.

Wolverhampton Wanderers (3-4-3):

Rui Patricio (GK); Max Kilman, Conor Coady, Ryan Bennet; Ruben Navas, Joao Moutinho, Leander Dendoncker, Jonny Castro, Ruben Vinagre, Diogo Jota, Pedro Neto

(Tribunnews/Dwi Setiawan)
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas