Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Daftar Nama Pemain Dipastikan Gabung Madura United, Ada Aroma PSS Sleman

Daftar Nama yang Telah Dipastikan Bergabung dengan Madura United, Beraroma PSS Sleman? Ada Brian, Haris, hingga Samuel yang Notabenenya mantan PSS.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Daftar Nama Pemain Dipastikan Gabung Madura United, Ada Aroma PSS Sleman
SURYA/SUGIHARTO
Daftar Nama yang Telah Dipastikan Bergabung dengan Madura United, Beraroma PSS Sleman? 

Zah Rahan mengaku sudah siap kembali merumput dilapangan hijau setelah cederanya telah pulih total.

"Saya liat tim juga bagus, karena semua pemain cukup bagus," ujar Zah Rahan dikutip dari YouTube Madura United.

"Cuma kadang-kadang ada sedikit masa kita kalah. Tapi itu tidak penting, sekarang Madura itu satu tim yang luar biasa. Saya liat Madura timnya seperti di Eropa," harapnya.

"Madura United 100 persen bantu saya dari awal, waktu saya sakit. Apa yang saya minta dari Madura United, mereka kasih. Aku tidak meminta, tapi mereka sendiri tahu," katanya.

Zah Rahan bertekad akan memberikan performa terbaiknya bersama Madura United pada musim depan.

"Aku kemarin sakit. Madura bayar operasi. Kalau saya masih main di Madura saya mau kasih 100 persen," kata Zah Rahan.

"Kalau saya punya satu hati, aku nanti kasih dua hati buat Madura United," katanya

Berita Rekomendasi

Zah Rahan pun menjadi pemain asing pertama yang telah mendapatkan kontrak resmi dari manajemen Madura United.

Nama kedua yakni Brian Ferreira, Madura United secara mengejutkan berhasil merekrut mantan pemain PSS Sleman tersebut.

Pemain PSS Sleman, Brian Ferreira (kiri) berebut bola dengan pemain Barito Putera, Ferdiyansyah dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (27/7/2019) sore. Dalam laga tersebut kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2. Tribun Jogja/Hasan Sakri Gozali
Pemain PSS Sleman, Brian Ferreira (kiri) berebut bola dengan pemain Barito Putera, Ferdiyansyah dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (27/7/2019) sore. Dalam laga tersebut kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2. Tribun Jogja/Hasan Sakri Gozali (Tribun Jogja/Hasan Sakri Gozali)

Rahmad Darmawan pun telah mengkonfirmasi bahwa Brian Ferreira menjadi pemain asing kedua yang direkrut setelah Zah Tahan.

“Secara teknis, kesepakatan dengan Brian Ferreira sudah selesai,” kata Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, Minggu (29/12/2019).

Bersama PSS Sleman pada musim lalu, Brian Ferriera tampil cukup baik mengawal lini tengah tim berjuluk Super Elang Jawa itu.

Rahmad Darmawan menyebut, keputusan final menggaet Brian Ferriera dilakukan setelah melalui diskusi panjang semua pihak di Madura United.

“Kami sudah diskusi panjang dengan tim pelatih dan manajemen," ungkap Rahmad Darmawan.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas