Usia Cristiano Ronaldo 34 Tapi Seperti Pemuda 23 Tahun, Ini Kekuatannya dari Kepala Hingga Kaki
Cristiano Ronaldo menjadi salah satu publik figur yang tiada hentinya menuai sorotan publik entah terkait penampilan maupun performanya di lapangan.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Husein Sanusi
Ruangan tersebut dinamakannya sebagai Cryotherapy.
Ketika Ronaldo berdiri di ruangan tersebut sekitar tiga menit, nitrogen cair akan membekukan Ronaldo menjadi antara minus 160 hingga 200 derajat celcius.
Foto-foto terbaru latihan khusus Ronaldo tersebut muncul bebrapa hari sebelum Juventus bertandang ke AS Roma di akhir pekan nanti.
Ronaldo Memakai Ipod Jadul Jelang Laga Melawan Cagliari
Ronaldo terlihat memakai ipod jadul sebelum pertandingan timnya, Juventus di kancah liga Serie A.
Meskipun berpenghasilan milliaran setahun, Cristiano Ronaldo tampaknya ketinggalan dalam penggunaan salah satu teknologi terbaru.
Bagaimana tidak, seorang Cristiano Ronaldo yang pernah menyabet gelar Ballond`Or sebanyak lima kali lebih memilih Ipod Jadul.
Hal itu bisa dibuktikan ketika kedatangan tim Juventus saat akan bertanding melawan Cagliari dalam laga lanjutan Liga Italia.
Terlihat, Ronaldo mengenakan Ipod shuffle biru yang dijepitkan di dasinya.
Sebuah Ipod yang bisa dibilang jadul namun masih dipakai oleh sang mantan pemain Real Madrid dan Manchester United tersebut.
Dilansir dari People.com, Ipod Shuffle yang dipakai Ronaldo tersebut dapat dikatakan sudah ketinggalan zaman.
Mengingat model generasi pertama produk tersebut diperkenalkan pada tahun 2005.
Lalu, generasi keempat atau terakhir telah dirilis pada 2010 alias sepuluh tahun silam.
Apple selaku pihak yang mengeluarkan produk tersebut bahkan telah menghentikan pembuatannya pada 2017.