Live Streaming TV Online Man United vs Norwich Liga Inggris, Maguire Strarter, Akses di Sini Gratis
Akses link live streaming dan susunan pemain di pertandingan Manchester United melawan Norwich City, Sabtu (11/1/2020) di sini.
Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Tettey berharap rekan setimnya mampu memberikan yang terbaik pada laga nanti.
"Kami harus melakukan apa yang sudah kami mulai, memberikan yang terbaik di seteiap laga, mendorong dan terus maju."
"Ketika sebagai tim dan kamu berada di posisi seperti kami, tidak ada waktu untuk beristirahat dan kami tetap harus terus berjuang dan berharap dengan hasilnya," terangnya.
Dirinya pun tak memungkiri laga nanti akan berat namun dirinya tidak melihat tekanan ada di timnya melainkan di posisi tuan rumah.
"Kami tahu ini akan menjadi laga yang berat, kami akan melawan Manchester United."
"Jelas mereka berada di peringkat atas, ini akan menjadi laga yang berat, itu yang terjadi."
"Tapi saya tidak berpikir tekanan ada di pihak kami, melainkan ada pada mereka, jadi kami harus tetap berjuang dan menikmati pertandingan nanti," ungkap Tettey.
Pada pertandinagn terkahir Norwich kalah 1-3 dari Setan Merah.
Tettey mengatakan kekalahan itu merupakan pelajaran untuk evaluasi dan belajar dari kesalahan yang mereka lakukan.
"Mereka bisa melukaimu kapanpun, kami harus lebih baik dalam penguasaan bola dimana saat kalah kami tidak bisa melakukannya," tegas Tettey.
Selain itu, dirinya juga menjelaskan bagaimana mematikan pergerakan dari para pemain Manchester United.
"Menjaga striker mereka tetap diam dan memotong pergerakan serangan balik mereka, mreka memiliki kecepatan di tiga penyerang yang mereka miliki, kami harus bertahan di setiap momen," jelas pemain berusia 33 tahun tersebut.
Sedangkan mengenai pelatih MU, Tettey mengatakan Solskjaer merupakan pelatih yang cukup rendah hati dan suka dengan para pemain muda.
"Ole Gunnar Solskjaer adalah orang yang cukup rendah hati dan menyukai melatih para pemain muda."