Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Video dan Statistik Striker Belanda yang Disebut Jadi Bidikan Persib Seusai Coret Joel Vinicius

Jevbolan Ajax Amsterdam, Striker bertinggi 191 cm tersebut terhitung belum tua, masih 28 tahun atau kelahiran 15 Mei 1991.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Video dan Statistik Striker Belanda yang Disebut Jadi Bidikan Persib Seusai Coret Joel Vinicius
sportsillustrated
Geoffrey Castillion. 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mencoret pemain trial asal Brasil, Joel Vinicius.

Joel Vinicius tak mendapat kontrak setelah dipantau selama dua pekan bersama Persib Bandung.

Pemain Brasil itu diketahui akan kembali ke Liga Vietnam.

"Joel tidak akan melanjutkan seleksi bersama kami," ujar Robert Alberts setelah memimpin di Lapangan Inspire Arena, Lembang, Kabupaten Bandung, Selasa (28/1/2020).

"Dia sudah melakukan diskusi dan akan pergi ke Vietnam akhir pekan ini. Ada klub yang tertarik untuk merekrut dia."

Dengan perginya Joel Vinicius, pemain trial tersisa tinggal Wander Luiz.

Baca: Analisis Tim dengan Pertahanan dan Lini Serang Tersolid Musim 2020: Perbandingan Persib-Persebaya

Baca: Gaji Tak Dibayarkan Klub Belgia, Firza Andika Ingin Pulang ke Indonesia dan Bela PSM Makassar

Baca: Prediksi Formasi Persija Jakarta Musim 2020: Lini Tengah Solid, Winger Gesit, Barisan Depan Sangar

Baca: Pelatih Persib Inginkan Irfan Bachdim yang Akan Dibuang Bali United: Syarat Deal Kurang Dua Hal

Baca: Seputar Helikopter yang Angkut Kobe Bryant: Mewah Bak Limosin Terbang

Wander Luiz (tengah) mengikuti latihan perdana bersama Persib Bandung di Stadion SPOrT Jabar Arcamanik, Senin (13/1/2020).
Wander Luiz (tengah) mengikuti latihan perdana bersama Persib Bandung di Stadion SPOrT Jabar Arcamanik, Senin (13/1/2020). (Tribun Jabar/Syarif Pulloh Anwari)

Jika melihat kualitasnya, Wander Luiz kemungkinan besar akan direkrut Persib Bandung.

Berita Rekomendasi

Dari beberapa latihan game internal, kemampuan Wander Luiz memang mulai terlihat.

Keeping bola, tendangan yang keras dan akurat serta kecepatannya dalam membawa bola cukup istimewa.

Kemungkinan Persib Bandung mengontrak Wander Luiz sangat besar, apalagi Robert Alberts menyatakan butuh 2 striker asing.

Menyisakan Wander Luiz, berarti Persib Bandung masih butuh satu striker lagi.

Robert Alberts lantas menyatakan kalau pengganti Joel Vinicius malam ini akan tiba di Bandung.


Itu artinya dia tidak bisa ikut gabung dalam latihan Persib Bandung, besok (Rabu,29/1/2020).

Soal siapa sosok yang akan datang, pelatih asal Belanda ini masih menutup rapat identitasnya.

Namun Robert Alberts memberikan kisi-kisi pemain yang akan datang melengkapi pemain asing Maung Bamdung.

"Dia dari Belanda, dia pernah bermain di Ajax dan dia juga pernah bermain di klub lain di Belanda. Lalu dia mulai pergi merantau, liga terakhir dia, dia bermain di Islandia, dia seorang striker dan akan tiba malam ini, mendarat malam ini di Jakarta," katanya.

Menurutnya, pemain asing yang akan datang ini terlihat cukup menjanjikan.

"Dia punya kualitas tapi tentunya kami harus memantau dia lebih dulu dan juga harus melihat situasi di sini. Tapi kami sudah cukup berbicara dan dia terlihat menjanjikan," katanya.

Jika merunut pada kisi-kisi yang diberikan Robert Alberts, yakni pemain Belanda dan terakhir bermain di Islandia, pemain tersebut bisa dilacak.

Musim 2019, hanya satu pemain Belanda yang berkiprah di Liga Utama Islandia dan dia berposisi sebagai striker.

Namanya adalah Geoffrey Castillion.

Liga Islandia sendiri bergulir dari bulan April sampai September sehingga musim 2020 belum dimulai.

Geoffrey Castillion merupakan penyerang jebolan Ajax Amsterdam.

Baca: Analisis Tim dengan Pertahanan dan Lini Serang Tersolid Musim 2020: Perbandingan Persib-Persebaya

Baca: Gaji Tak Dibayarkan Klub Belgia, Firza Andika Ingin Pulang ke Indonesia dan Bela PSM Makassar

Baca: Prediksi Formasi Persija Jakarta Musim 2020: Lini Tengah Solid, Winger Gesit, Barisan Depan Sangar

Baca: Pelatih Persib Inginkan Irfan Bachdim yang Akan Dibuang Bali United: Syarat Deal Kurang Dua Hal

Baca: Seputar Helikopter yang Angkut Kobe Bryant: Mewah Bak Limosin Terbang

Striker bertinggi 191 cm tersebut terhitung belum tua, masih 28 tahun atau kelahiran 15 Mei 1991.

Geoffrey Castillion bermain empat musim bersama Ajax Amsterdam di awal karier profesionalnya namun hanya turun satu kali.

Selama empat tahun itu, dia lebih banyak dipinjamkan ke beberapa klub lokal.

Yang paling sukses di RKC dimana dia bermain 29 kali dengan torehan 6 gol.

Setelah pergi dari Ajax, Geoffrey Castillion berkeliling dari AS, Rumania, Hungaria sebelum terdampar di Skandinavia tepatnya Islandia.

Dia bergabung dengan Vikingur tahun 2017.

Di tahun pertamanya di Islandia, dia sukses membuat 11 gol.

Tahun berikutnya dia pindah ke FH tapi kurang tajam sebelum dipinjamkan ke Vikingur dimana dia menjaringkan 8 gol.

Musim terakhir dia dipinjamkan dan bermain untuk Fylkir dan membuat 10 gol.

Musim ini kontraknya bersama Vikingur habis.

Fakta-fakta di atas menguatkan kabar bahwa striker yang disebut Robert Alberts adalah Geoffrey Castillion. (*)

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Inikah Striker Belanda Bidikan Persib Bandung yang Malam Ini Tiba? Simak Video dan Statistiknya, https://jabar.tribunnews.com/2020/01/28/inikah-striker-belanda-bidikan-persib-bandung-yang-malam-ini-tiba-simak-video-dan-statistiknya?page=all.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas