Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Babak Baru Barcelona, Permasalahan di Awal Tahun, Harapan Treble Winner Pupus, hingga Krisis Striker

Polemik Barcelona di awal tahun 2020, dominasi derbi Catalan mulai luntur, masalah internal klub, hingga terbaru krisis striker dan tribel winner.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Babak Baru Barcelona, Permasalahan di Awal Tahun, Harapan Treble Winner Pupus, hingga Krisis Striker
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Lionel Babak Baru Barcelona, Permasalahan di Awal Tahun, Harapan Treble Winner Pupus, hingga Krisis Striker- Barcelona 

TRIBUNNEWS.COM - Barcelona baru saja tersingkir dari Copa Del Rey setelah dikalahkan Athletic Bilbao 1-0, Jumat (7/2/2020).

Nahasnya, gol penentu kemenangan Athletic Bilbao tercipta di penghujung babak kedua melalui gol bunuh diri Sergio Busquets.

Dengan hasil ini berarti memupuskan harapan Barcelona untuk meraih treble winner atau tiga gelar bergengsi musim ini.

Bila ditelisik, hasil ini menambah catatan buruk Barcelona sejak awal tahun 2020. Apakah Barcelona memasuki babak baru ?

Banyak polemik yang terjadi dalam klub Barcelona dari awal tahun 2020 hingga saat ini, mulai dari kehilangan gelar Piala Super Spanyol, hasil pertandingan, manajemen tim, hingga terbaru masalah transfer pemain dan pelatih tim dengan julukn Blaugrana itu.

Berikut Tribunnews rangkum, permasalahan Barcelona sejak awal tahun 2020 dari beIN Sports:

Sabtu, 4 Januari 2020

Berita Rekomendasi

Derbi Catalan yang mempertemukan dua klub asal kota Catalan tersebut berakhir dengan hasil imbang 2-2.

Barcelona yang jelas lebih diunggulkan dalam derbi tersebut dipaksa imbang oleh Espanyol 2-2.

Gol Wu Lei menjadi petaka bagi skuat Blaugara saat itu karena tercipta di penghujung waktu normal pertandingan.

Kamis, 9 Januari 2020

Peluang untuk meraih gelar pertama tahun ini sirna setelah dikalahkan Atletico Madrid dalam ajang Piala Super Spanyol.

Dengan format baru, Piala Super Spanyol diikuti oleh empat tim, juara dan runner up Liga Spanyol, dan juara serta runner up Copa Del Rey.

Hasil 3-2 yang diraih Barcelona menjadi laga terakhir bagi Ernesto Valverde menjadi juru taktik Blaugrana.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
13
11
0
2
40
12
28
33
2
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
3
Real Madrid
12
8
3
1
25
11
14
27
4
Villarreal
12
7
3
2
23
19
4
24
5
Girona
14
6
3
5
20
18
2
21
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas