Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

2 Faktor Kekalahan Persija dari Persebaya, Sergio Farias Sesalkan Kartu Merah Ryuji Utomo

Gol cepat Oktafianus Fernando dan kartu merah Ryuji Utomo menyebabkan permainan Persija tidak stabil yang membuat mereka kalah dari Persebaya di final

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in 2 Faktor Kekalahan Persija dari Persebaya, Sergio Farias Sesalkan Kartu Merah Ryuji Utomo
Instagram @persijajkt
2 Faktor Penting Kekalahan Persija dari Persebaya, Sergio Farias Sesalkan Kartu Merah Ryuji Utomo 

Kehilangan satu pemain yang membuat Persija berlaga dengan 10 pemain juga menjadi faktor lantaran kesulitan mengimbangi perlawanan Persebaya.

"Ada kartu merah buat pemain kita. Jadi itu mempengaruhi permainan kita dan membuat kita susah mengembangkan permainan," papar pelatih asal Brasil tersebut.

Kelemahan di sektor pertahanan menjadi catatan penting tim pelatih Macan Kemayoran.

"Kita punya sedikit kesalahan di belakang makanya terjadi gol ke gawang kita. Itu terjadi seperti itu, kita tidak bisa mengorganisasi permainan buat main kedepan," terangnya.

Di sisi lain, Sergio Farias menganggap kartu merah yang diterima Ryuji Utomo bukanlah suatu hal yang pantas dia dapatkan.

Pasca pertandingan, Farias menganggap laga final Piala Gubernur Jatim 2020 terasa tidak adil untuk timnya.

Belum lagi faktor pendukung, yang tidak memperbolehkan The Jakmania atau suporter Macan Kemayoran datang ke stadion.

Berita Rekomendasi

"Penonton Persebaya sangat bagus, mereka mengerti apa yang harus dilakukan mendukung Persebaya," kata Sergio Farias saat jumpa pers, Kamis (20/2/2020) dilansir dari Warta Kota.

"Tapi lebih bagus kalau 2 suporter yang ada di final datang ke stadion. Saya pikir ini tidak adil di dalam pertandingan hanya ada satu penonton dari Persebaya," jelasnya.

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas