Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Timnas Indonesia U-16 Siap Tempur, Bima Sakti Tunggu Hasil Drawing Piala Asia U-16

Proses drawing Piala Asia U-16 akan berbarengan dengan drawing Piala Asia U-19, di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 18 Juni 2020.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Timnas Indonesia U-16 Siap Tempur, Bima Sakti Tunggu Hasil Drawing Piala Asia U-16
Wartakota/Feri Setiawan
Sejumlah pemain timnas U-16 mengikuti pemusatan latihan di National Youth Training Center (NYTC), Sawangan, Depok, Jawa Barat (13/5/2019) Tim nasional U-16 asuhan Bima Sakti disiapkan untuk bermain dalam turnamen AFF U-16 pada 27 Juli 2019. (Warta Kota/Feri Setiawan) 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengaku sudah tidak sabar menantikan hasil dari drawing grup Piala Asia U-16 2020.

Proses drawing Piala Asia U-16 akan berbarengan dengan drawing Piala Asia U-19, di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 18 Juni 2020.

Nantinya, Piala Asia U-16 akan berlangsung di Bahrain pada 16 September 2020 sampai 3 Oktober 2020.

Sedangkan, Piala Asia U-19 berlangsung di Uzbekistan pada 14 sampai 31 Oktober 2020.

Nantinya, Indonesia akan tergabung di pot 2 bersama negara kuat Korea Utara, Australia, dan India.

Selain negara tersebut, tim-tim yang sudah lolos adalah Jepang, Tajikistan, Korea Selatan, Oman, Iran, Yaman, Arab Saudi, China, Uzbekistan, Qatar, dan Uni Emirate Arab (UEA).

Berita Rekomendasi

Menurut Bima, seluruh elemen di Timnas U-16 sudah tidak sabar menantikan negara mana saja yang akan dihadapi di fase grup.

Bima berharap mendapatkan kemudahan agar bisa memperlancar peluang Indonesia melaju ke babak berikutnya.

"Untuk drawing sendiri saya sudah tidak sabar menunggu siapa yang menjadi lawan kami. Saya berharap mendapatkan yang terbaik pada undian tersebut," kata Bima Sakti saat dikonfirmasi, Selasa (12/5/2020).

Di sisi lain, mantan asisten Luis Milla itu memastikan timnya sudah menjalani persiapan yang baik sebelum terjun di Piala Asia U-16 2020.

Program dan materi latihan terus dimatangkan demi mendapatkan hasil terbaik di pentas Asia.

"Sekarang kami sudah melakukan persiapan dengan baik. Kami terus menjaga kekompakan pemain dengan menggelar tc selama satu bulan sekali. Mudah-mudahan kita bisa mendapatkan hasil yang terbaik," tutup Bima Sakti.

Sebelumnya, Timnas U-16 berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-16 setelah terpilih menjadi runner-up terbaik.

Muhammad Valeron dan kawan-kawan berhasil finis di posisi kedua Grup G di bawah China dalam kualifikasi yang digelar di Stadion Madya, Jakarta, pada September 2019 lalu.

Nantinya, Piala Asia U-16 akan menjadi kualifikasi menuju Piala Dunia U-17 2021 yang berlangsung di Peru.

Setiap tim yang berhasil melaju ke final akan secara otomatis berlaga di ajang bergengsi Piala Dunia U-17 tahun 2021.

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Brighton
13
6
5
2
22
17
5
23
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
4
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
5
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas