Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Setien Keluhkan Peluang Juara Barcelona Kian Menipis, Sinyal Kibarkan Bendera Putih?

Pelatih Barcelona, Quique Setien mengeluhkan peluang timnya untuk merengkuh gelar Liga Spanyol kian menipis, sinyal menyerah dalam perburan gelar?

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Setien Keluhkan Peluang Juara Barcelona Kian Menipis, Sinyal Kibarkan Bendera Putih?
STR / AFP
ILUSTRASI - Setien Keluhkan Peluang Juara Barcelona Kian Menipis, Sinyal Kibarkan Bendera Putih?. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Barcelona, Quique Setien mengeluhkan peluang timnya untuk merengkuh gelar Liga Spanyol kian menipis.

Komentar yang dilontarkan juru taktik barcelona itu selepas anak asuhnya hanya sanggup bermain imbang kala menjamu Atletico Madrid.

Berlangsung Stadion Camp Nou, Rabu (1/7/2020), Barcelona ditahan imbang oleh Atletico Madrid dengan skor 2-2.

Tentu capaian tersebut terbilang merugikan bagi sang tuan rumah.

Baca: Barcelona Terpuruk, Senandung Pemecatan Quique Setien Kian Nyaring Terdengar

Baca: Fakta Menarik Barcelona Ditahan Imbang 2-2 Atletico Madrid: Catatan Istimewa Lionel Messi Mubazir

Pasalnya, Lionel Messi cs kini tengah bersaing sengit dengan Real Madrid dalam perburan gelar Liga Spanyol.

Saat ini Barcelona menempati posisi kedua di tabel klasemen lewat koleksi 70 poin.

Sedangkan di posisi pertama, Real Madrid masih memimpin dengan koleksi 71 angka.

Berita Rekomendasi

Peluang Los Galacticos untuk memperlebar margin selisih angka dengan Lionel Messi cs terbuka lebar. Mengingat Karim Benzema dkk masih menyimpan satu laga.

Setien pun mengeluhkan bahwa hasil imbang yang diperoleh timnya bukanlah raihan yang maksimal.

"Sayang sekali, semakin lama semakin sulit untuk merengkuh gelar, tidak bisa di pungkiri gelar nampak menjauh dari kami," terang Setien, seperti yang dikutip dari laman Standard Evening.

Pernyataan sang Entrenador (pelatih) membuat spekulasi apakah Barcelona telah mengibarkan bendera putih untuk perbuan gelar Liga Spanyol?

Setien menjawabnya dengan tegas

Mantan juru taktik Real Betis itu mengaku tak akan begitu saja menyerah untuk perebutan gelar musim ini.

"Kami tak akan mundur, tentu saja tim ini harus bekerja keras untuk merengkuh gelar di musim ini," tandas pelatih asal Spanyol tersebut.

Setien pun tak luput memberikan komentarnya terhadap pola permainan yang disuguhkan oleh Lionel Messi cs.

"Saya cukup senang dengan permainan yangd ieprtontonkan oleh tim kami."

"Sejujurnya tidak mudah untuk melawan Atletico Madrid yang memiliki gaya bermain yang luar biasa,' puji Setien.

"Mereka disiplin dan kuat secara fisik, Atletico juga mampu bertahan dengan baik, namun kembali lagai, tim saya telah melakukan usaha semaksimal mungkin," tandasnya melanjutkan.

Quique Setien Pelatih Barcelona yang pernah menukangi Real Betis
Quique Setien Pelatih Barcelona yang pernah menukangi Real Betis (Instagram @qsetien)

Selain kondisi barcelona yang tengah sulit, Setien sendiri juga sedang menduduki kursi panas.

Hasil imbang yang kembali diperoleh Barcelona membuat posisi sang pelatih kian tak aman di klub Catalan itu.

Hal ini tak terlepas dari kegagalan Barcelona mempertahankan posisi puncak klasemen sementara Liga Spanyol.

Berikut cuitan para pendukung Barcelona yang menginginkan Quique Setien hengkang dari tim kebanggaannya tersebut.

1. 

2. 

3. 

4. 

5. 

6. 

7. 

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Mallorca
15
7
3
5
15
13
2
24
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas