Dua Alternatif Pengganti Zlatan Ibrahimovic: Mantan Incaran Klub Rival Masuk Radar AC Milan
Pembaharuan kontrak Zlatan Ibrahimovic dengan AC Milan berlangsung alot, Rossoneri siapkan dua nama pengganti, Mandzukic dan Olivier Giroud.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Dua nama pemain telah dikantongi oleh AC Milan sebagai alternatif pengganti Zlatan Ibrahimovic.
Jika sebelumnya AC Milan 'jual malah' terkait kontrak baru bagi Zlatan Ibrahimovic, namun kondisi itu mulai tak berlaku lagi.
Rossoneri -julukan AC Milan- mulai menunjukkan geliatnya untuk memberikan kontrak anyar bagi pemain asal Swedia itu.
Namun diibaratkan nasi telah menjadi bubur, Zlatan Ibrahimovic kini nampaknya mulai enggan untuk memperpanjang masa baktinya di klub kota Milan itu.
Baca: Tridente Anyar AC Milan Sedang Digodok: Mewahnya Rezim Stefano Pioli Musim Depan
Baca: Tiga Alasan AC Milan Lakukan Kesalahan Soal Stefano Pioli: Blunder Rossoneri bisa Berakibat Fatal
Meski sempat memberikan kode ingin diperpanjang masa baktinya, namun respon yang terlalu lama membuat Zlatan Ibrahimovic dikabarkan telah berubah pikiran.
Dibenarkan oleh CEO AC Milan, Ivan Gazidis menyatakan bahwa pihaknya kini tengah berusaha untuk mempertahankan dan memberikan kontrak baru kepada Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic sendiri bergabung ke AC Milan pada bursa transfer Januari lalu.
Ia didatangkan dengan durasi kontrak hingga akhir musi ini.
Naun selayaknya Zlatan Ibrahimovic bermain, ia banyak memberikan perubahan yang signifikan kepada sutu klub.
Termasuk penampilan Rossoneri yang secara bertahap mulai membaik.
"Kami akan memutuskan bersama soal Zlatan Ibrahimovic," tukas Ivan Gazidis, seperti yang dikutip dari laman Milannews.
Meskipun demikian, bukannya AC Milan tanpa alternatif lain jika sang pemain andalanya itu memutuskan untuk hengkang dari San Siro Stadium nanti.
AC Milan kabarnya telah mengantongi dua nama yang cocok untuk menggantikan peran dari King Zlatan.
Kedua pemain yang dimaksud ialah Mario Mandzukic dan Olivier Giroud.
Mario Mandzukic saat ini brstatus tanpa klub alias free agent.
Terakhir kali klub yang ia bela ialah Al Duhail.
Nama Mario Mandzukic tentu tidak asing lagi bagi sepak bola Italia.
Di mana mantan pemain Timnas Kroasia itu pernah berseragam Juventus selama lima musim.
Khusus di Liga Itaia, Mandzukic telah mengemas 118 pertandingan.
Di mana ia mampu mencetak 31 gol dan 13 assist.
Pemain 34 tahun itu dinilai mampu menjadi pengganti yang sepadan bagi Zlatan Ibrahimovic nantinya.
Mengingat ia juga memiliki postur yang menjulang tinggi layaknya King Zlatan.
Tendangan kearas plus keunggulan duel bola udara menjadi kelebihan dari pemain yang pernah membela Bayern Munchen tersebut.
Selain nama Mario Mandzukic, pemain yang pernah diincar oleh rival klub AC Milan, yakni Inter juga masuk dalam radar.
Pemain yang dimaksud ialah Olivier Giroud.
Pemain yang kini membela Chelsea itu sempat dikabarkan akan menjadi bagian dari Inter Milan untuk musim depan.
Ia diproyeksikan akan menggantikan peran Lautaro Martinez yang tengah masuk incaran barcelona.
Namun kabar tersebut seiring berjalannya waktu mulai surut.
Sedangkan bagi Giroud sendiri secara perlahan dirinya juga bisa menemukan permainan terbaik bagi The Blues Chelsea
Musim ini saja, mantan pemain Arsenal itu telah mengemas 22 pertandingan.
Di mana Olivier Giroud sanggup membukukan sembilan gol di semua kompetisi.
Layaknya Mandzukic, Giroud juga memiliki postur tubuh yang tinggi.
Pemain asal Prancis itu memiliki keunggulan fleksibilitas permainan maupun unggul di duel udara.
Striker 33 tahun itu mampu bermain ke kanan maupun kiri pertahanan lawan guna mengecoh lni belakang.
Kondisi itu dinilai cocok bagi AC Milan yang memainkan permainan umpan direct
Layak ditunggu terkait perkembangan dua pemain tersebut. Namun kembali lagi, peluang Mandzukic dan Giroud bergabung ke AC Milan menunggu masa depan dari Zlatan Ibrahimovic.
(Tribunnews.com/Giri)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.