Liga 1
Liga 1 Digelar Bulan Oktober, Persela Lamongan Mulai Tentukan Jadwal Latihan Perdana
Nil Maizar selaku pelatih Persela mengatakan bahwa pihaknya akan menggelar latihan pada awal September 2020 guna persiapan kompetisi Liga 1.
TRIBUNNEWS.COM - Persela Lamongan mulai melakukan persiapan jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2020.
Seperti diketahui, kompetisi Liga 1 musim ini akan kembali bergulir setelah ditangguhkan akibat pandemi corona.
PSSI telah memutuskan Liga 1 2020 akan segera dilanjutkan pada Oktober mendatang dan akan digelar tanpa penonton.

Baca: Liga 1 Kembali Bergulir, Persik Kediri Resahkan 4 Hal, Nilai Kontrak hingga Keselamatan Pemain
Baca: Persija Jakarta Tetapkan Stadion Sultan Agung Bantul Sebagai Homebase di Lanjutan Liga 1 2020
Terbaru, Nil Maizar selaku pelatih Persela mengatakan bahwa pihaknya akan menggelar latihan pada awal September 2020.
Nil Maizar menambahkan bahwa hingga saat ini tim pelatih masih menunggu arahan dari manajemen walaupun sudah ada komunikasi melalui telepon.
Namun, untuk keputusan memulai latihan belum pasti karena klub juga baru menjalani rapat bersama dengan PT LIB, Jumat (7/8/2020).
“Belum ada rencana pasti untuk itu (latihan perdana),” kata Nil Maizar kepada BolaSport.com, Jumat (7/8/2020).
“Kami masih menunggu instruksi dan arahan dari pihak manajemen kapan bisa memulai latihan,” ucapnya.
Baca: Persikabo 1973 Bisa Bersaing dengan Tim-tim yang Berlaga di Liga 1 kata Artyom Filiposyan
Baca: Pelaksanaan Manager Meeting PT LIB dengan 18 Klub Liga 1 Hari Jumat Besok
Dengan lanjutan Liga 1 yang sudah berada di depan mata, Nil Maizar pun berharap agar bisa segera menggelar latihan.
Jika kompetisi dilanjutkan pada 1 Oktober mendatang, Persela Lamongan tinggal memiliki waktu satu setengah bulan untuk mempersiapkan diri.
Namun, karena belum ada kepastian dari pihak manajemen, Nil Maizar mengatakan latihan perdana tim bisa saja bergulir pada akhir Agustus ini atau awal September.
“Memang belum pasti. Tetapi, bisa jadi pada akhir Agustus atau awal September. Semoga waktu itu cukup untuk mengembalikan kondisi pemain seperti semula,” tutur Nil Maizar.
Menurutnya walaupun tak memiliki waktu banyak, ia percaya para pemain akan bisa memaksimalkan persiapan untuk lanjutan Liga 1.
Hal itu tak lepas dari kondisi para pemain yang hingga saat ini tetap menjalani latihan mandiri di rumah masing-masing.
Artikel ini telah tayang di Bolasport dengan judul "Persela Lamongan Kemungkinan Baru Gelar Latihan Perdana Awal September"