Reaksi Direktur Chelsea Seusai Berhasil Datangkan Thiago Silva dari PSG
Bek senior Timnas Brasil, Thiago Silva secara resmi memutuskan untuk melanjutkan kariernya bersama Chelsea pada musim 2020/2021.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Bek senior Timnas Brasil, Thiago Silva secara resmi memutuskan untuk melanjutkan kariernya bersama Chelsea pada musim 2020/2021.
Kepastian tersebut didapatkan setelah Chelsea mengonfirmasi secara langsung keberhasilan mereka mendapatkan tanda tangan dari Silva.
Chelsea tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun untuk merekrut Thiago Silva karena ia berstatus bebas transfer.
Hal itu dikarenakan Thiago Silva telah memutuskan tidak memperpanjang kontraknya bersama klub Perancis, PSG.
Baca: Chelsea Makin Agresif, Thiago Silva Resmi jadi Rekrutan Anyar Kelima
Baca: Manchester United dan PSG Sudah Lakukan Pembicaraan soal Kepindahan Lionel Messi?
Menyikapi keberhasilan timnya mendatangkan sosok pemain sekelas Thiago Silva, Marina Granovskaia selaku Direktur Chelsea tak bisa menyembunyikan kebahagiannya.
Granovskaia menyebut kedatangan Thiago Silva bak sebuah keberkahan bagi Chelsea.
Hal ini dikarenakan Thiago Silva dipandang sebagai sosok pemain berkualitas nan berpengalaman.
"Kami sangat senang dapat menambahkan seorang pemain kelas dunia yang telah terbukti kualitasnya dalam skuad kami," ujar Granovskaia dilansir laman resmi Chelsea.
"Setelah tampil di level tertinggi selama bertahun-tahun, kami yakin pengalaman dan kualitasnya akan melengkapi talenta menarik yang sudah kami miliki,".
"Thiago Silva akan menjadi pemain yang snagat fit dan kami berharap dia bisa menambah beberapa trofi baru ke daftar penghargaannya," harapnya.
Thiago Silva tercatat menjadi pemain baru kelima Chelsea pada bursa transfer musim panas kali ini.
Hakim Ziyech, Timo Werner, Ben Chilwell, dan Malang Sarr menjadi empat rekrutan anyar sebelumnya.
Fakta Menarik Kedatangan Ben Chilwell, Chelsea Ketagihan seperti Liverpool
Ada satu fakta menarik dibalik keberhasilan Chelsea mendatangkan Ben Chilwell pada bursa transfer musim panas kali ini.
Seperti yang kita ketahui bahwa Chelsea baru saja meresmikan kedatangan Chilwell dari Leicester City.
Chelsea dipaksa merogoh kocek yang cukup dalam yakni 50 juta poundsterling untuk merekrut Chilwell dari Leicester City.
Terlepas dari hal tersebut, langkah yang dilakukan Chelsea tersebut hampir mirip dengan sesuatu yang dilakukan Liverpool dalam bursa transfer pemain.
Chelsea dan Liverpool seakan-akan merasa ketagihan merekrut pemain dari klub tertentu.
Baca: Chelsea Berhasil Datangkan Chilwell, Bukti Kejelian Manajemen The Blues
Baca: Jadwal Siaran Langsung Community Shield: Arsenal vs Liverpool, Live Bein Sports 2
Chelsea tercatat telah mendatangkan tiga pemain Leicester City pada jendela transfer beberapa tahun terakhir.
Sebelum berhasil merekrut Chilwell, Chelsea tercatat telah mendapatkan jasa dua pemain Leicester City lainnya.
Dua pemain Leicester City yang sebelumnya telah berhasil diamankan oleh Chelsea adalah N'Golo Kante dan Danny Drinkwater.
Dari kedua pemain tersebut sepertinya performa N'Golo Kante terlihat lebih menjanjikan.
Baca: Seusai Datangkan Ben Chilwell, Chelsea Konfirmasi Rekrutan Terbaru Keempatnya
Sosok pemain bertubuh kecil namun memiliki stamina kuda itu mampu langsung nyetel dengan permainan Chelsea.
Semenjak didatangkan oleh Chelsea pada tahun 2016, Kante langsung mampu menjadi pilar andalan The Blues.
Hal itu dibuktikan dengan jumlah laga dan menit bermain yang telah dimainkan Kante dalam empat musimnya berseragam Chelsea.
Kante tercatat telah tampil dalam 170 laga serta 14.191 menit bermain bersama The Blues.
Torehan 11 gol dan 7 assist menjadi kontribusi positif Chelsea semenjak bergabung dengan Chelsea pada empat tahun silam.
Bersama Chelsea pula, pemain Timnas Perancis itu berhasil mempersembahkan beberapa gelar bergengsi kepada tim yang saat ini diasuh oleh Frank Lampard tersebut.
Trofi Liga Inggris, Piala FA, dan Piala Europa menjadi bukti positif kinerja Kante bermain bersama Chelsea.
Baca: Thiago Silva Berpamitan pada PSG, Chelsea Siap Kokohkan Tembok Pertahanan
Baca: Rooney Ungkap Sosok Kunci Liverpool Pertahankan Gelar Liga Inggris Musim Depan
Hanya saja kecemerlangan Kante gagal diikuti oleh Danny Drinkwater yang bergabung dengan Chelsea pada tahun 2017 silam.
Pemain yang saat ini berusia 30 tahun tersebut gagal menampilkan performa terbaiknya semenjak tiba di Stamford Bridge.
Drinkwater bahkan harus lebih banyak menjalani masa peminjaman dalam dua tahun terakhirnya bersama Burnley dan Aston Villa.
Selama memperkuat Chelsea, Drinkwater tercatat hanya berlaga dalam 23 pertandingan saja.
Catatan itu menjadi bukti minornya performa Drinkwater bersama Chelsea.
Performa itu dinilai cukup jauh dengan apa yang ia torehkan bersama Leicester City pada karier sebelumnya.
Baca: Kapten Manchester United Tersandung Kasus Hukum, Rooney Bela Sosok Maguire
Baca: Andai Hengkang ke Liga Inggris, Rooney Sebut Messi Bisa Raih Ballon dOr Ketujuh
Torehan 15 gol dan 23 assist dari 218 penampilan menjadi bukti kontribusi Drinkwater bersama Leicester City.
Terlepas dari hal tersebut, Drinkwater kemungkinan akan dilego oleh Chelsea.
Berbagai langkah Chelsea yang mendatangkan pemain asal Leicester City itu membuat mereka seperti ketagihan.
Ketagihan untuk mendatangkan pemain dalam setiap bursa transfer dari klub yang sama.
Hal itulah yang pernah dilakukan oleh Liverpool ketika berkali-kali mendatangkan pemain baru dari klub Southampton.
Nama-nama pemain seperti Adam Lallana, Sadio Mane, Virgil Van Dijk, Nathaniel Clyne, hingga Dejan Lovren menjadi bukti ketagihannya tim Liverpool merekrut pemain dari Southampton.
Ternyata langkah yang pernah dilakukan Liverpool tersebut ditiru oleh Chelsea pada bursa transfer dalam beberapa tahun terakhir.
(Tribunnews/Dwi Setiawan)