Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Piotr Stokowiec: Kami Tak Ingin Merusak Ritme Permainan dengan Sejumlah Pergantian Pemain

Pemain asal Indonesia, Egy Maulana Vikri tak dimainkan Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec saat mencukur Cracovia Krakow dengan skor 3-0.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Piotr Stokowiec: Kami Tak Ingin Merusak Ritme Permainan dengan Sejumlah Pergantian Pemain
Istimewa
Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec. 

Peristiwa itu adalah pergantian pemain yang dilakukan di menit akhir, bahkan saat laga seharusnya sudah selesai.

Keputusan ini baru pertama kali dilakukan Stokowiec.

Dari 9 pemain di bangku cadangan, termasuk Egy, Stokowiec hanya memainkan 3 di antaranya.

Pertama, Conrado menggantikan Kenny Saief menit ke-89.

Kedua, Bartosz Kopacz menggantikan Omran Haydary menit ke-90.

Ketiga, Jaroslav Mihalik menggantikan Karol Fila menit ke-90+3.

Jadi, jangankan Egy, sejumlah pemain yang menjadi langganan tampil itu saja nyaris tak diturunkan.

Berita Rekomendasi

Stokowiec baru merasa aman menurunkan pemain cadangan itu ketika sudah sangat yakin menang, meski kemudian Mihalik menambah gol.

Kenapa pergantian pemain itu baru dilakukan di ujung laga?

"Kami tak ingin merusak ritme permainan dengan sejumlah pergantian pemain," ungkap Stokowiec.

"Kami telah melakukan beberapa eksperimen dan kesalahan di musim ini dengan merotasi line-up, ternyata itu bukan perubahan yang bagus," tandasnya.

"Itulah sebabnya kenapa hari ini saya tak mau mengganggu irama permainan," ulang Stokowiec.

Lechia mengakhiri paruh pertama Liga Polandia (Ekstraklasa) 2020-2021 di posisi ketujuh klasemen dengan nilai 19 dari 14 laga.

Ekstraklasa akan libur panjang musim dingin dan Lechia baru tampil lagi 40 hari kemudian.

Halaman
123
Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
19
12
7
22
5
Brighton
12
6
4
2
20
15
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas