Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Inggris, Abraham Cetak Brace 2 Menit, Chelsea Kembali ke Jalur Kemenangan

Chelsea akhirnya kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan West Ham dalam laga lanjutan pekan 14 Liga Inggris, Selasa (22/12/2020) dinihari WIB.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Liga Inggris, Abraham Cetak Brace 2 Menit, Chelsea Kembali ke Jalur Kemenangan
BEN STANSALL/POOL/AFP
Striker Chelsea, Timo Werner (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua mereka dari titik penalti bersama Tammy Abraham (kiri) selama pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara Chelsea dan Rennes di Stamford Bridge di London pada 4 November 2020 . 

Babak pertama berakhir Chelsea masih unggul dengan skor satu gol tanpa balas atas West Ham United lewat gol Thiago Silva.

Babak kedua dimulai, Timo Werner langsung mencoba melakukan penetrasi untuk menembus lini pertahanan tim tamu yang berujung kegagalan.

Efektifitas pergerakan Werner terlihat belum maksimal apalagi ia ditempatkan sebagai winger dalam laga ini.

Memasuki menit 51, pertandingan dihentikan sementara lantaran Fabianski terkapar di atas lapangan.

Beruntung eks pemain Arsenal itu hanya mengalami cedera ringan sehingga bisa kembali melanjutkan pertandingan.

Serangan balik dilakukan oleh West Ham dimana Cresswell yang beroperasi di sisi kiri mencoba melepaskan umpan.

Namun, bola umpan panjang yang dilepaskan Cresswell belum menemui sasarannya.

Berita Rekomendasi

Jual beli serangan yang dilancarkan kedua tim masih belum membuahkan hasil ketika laga telah memasuki satu jam pertandingan.

Tempo permainan yang berjalan sedang membuat laga tidak banyak peluang berbahaya tercipta.

Peran yang dijalankan Abraham sepertinya terlihat kurang maksimal karena kurangnya daya dukung dari lini tengah.

Striker Chelsea,  Timo Werner (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua mereka dari titik penalti bersama Tammy Abraham (kiri) selama pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara Chelsea dan Rennes di Stamford Bridge di London pada 4 November 2020 .
Striker Chelsea, Timo Werner (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua mereka dari titik penalti bersama Tammy Abraham (kiri) selama pertandingan sepak bola Grup E Liga Champions UEFA antara Chelsea dan Rennes di Stamford Bridge di London pada 4 November 2020 . (BEN STANSALL/POOL/AFP)

Mason Mount seperti tak terlihat pada babak kedua sehingga menyebabkan minimnya distribusi bola ke lini depan.

Tersisa lima belas menit, skor kedua tim masih belum berubah, keunggulan masih ditangan Chelsea.

Gol kedua Chelsea akhirnya tercipta setelah Tammy Abraham menggandakan keunggulan Chelsea pada menit 78.

Berawal dari pergerakan Werner yang berada di sisi kiri, ia memberikan umpan yang berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Abraham.

Tak berselang lama, Abraham kembali berhasil mencetak gol untuk kedua kalinya setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang tim tamu.

Dua gol Abraham akhirnya menjadi penutup laga, Chelsea menyakinkan dengan skor tiga gol tanpa balas melawan West Ham.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas