Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

AC Milan Dekati Torino demi Bisa Memboyong Soualiho Meite, Bagaimana Nasib Belotti?

AC Milan dekati Torino demi bsia memboyong Soualiho Meite, lantas bagaimana nasib Andrea Belotti yang juga dirumorkan akan hengkang ke Rossoneri.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in AC Milan Dekati Torino demi Bisa Memboyong Soualiho Meite, Bagaimana Nasib Belotti?
instagram @soualihomeite Verified
Soualiho Meite saat berforto dengan lambang klub Liga Italia, Torino, 

TRIBUNNEWS.COM - Klub elite Liga Italia, AC Milan telah menjalin hubungan dengan Torino untuk memboyong Soualiho Meite pada bursa transfer musim dingin kali ini.

Kepastian AC Milan melakukan PDKT pada Torino untuk memboyong sang gelandang bertahan disampaikan langsung oleh Dirtek Il Toro, Davide Vagnati.

Apa yang dilakukan oleh AC Milan dalam upaya mereka memboyong Soualiho Meite terbilang mengejutkan.

Baca juga: HASIL AC Milan vs Torino Coppa Italia, Skor Kaca Mata Hiasi Babak Pertama

Baca juga: Jadwal Coppa Italia Fiorentina vs Inter Milan, Obat Penawar Luka Nerazzurri jelang Lawan Juventus

Mengingat rumor yang santer beredar dalam beberapa pekan terakhir, Rossoneri justru tertarik untuk memboyong Andrea Belotti.

Sebagaimana yang diketahui, AC Milan terus berupaya mendatangkan pemain pada jendela trnafser musim dingin kali ini.

Sederet nama pemain muda nan bertalenta masuk dalam daftar bidikan klub asal Milano, Italia itu.

Satu di antara sektor permainan AC Milan yang akan menambah amunisi tenaga baru ialah sektor gelandang bertahan.

Berita Rekomendasi

Satu di antara nama pemain yang masuk dalam daftar bidik Rossoneri ialah Soualiho Meite.

Pemain kelahiran Prancis 26 tahun silam itu dinilai tepat untuk menjadi bagian dari tim asuhan Stefano Pioli.

Tak ada nama deputi yang sepadan bagi Franck Kessie membuat klub mencari saingan baru baginya.

Sebenarnya Pioli memiliki opsi kompetitor bagi Kessie pada diri Rade Krunic.

Namun mantan pemain Empoli itu bukanlah sosok gelandang destroyer yang memiliki determinasi tinggi layaknya Kessie.

Berdasarkan data yang dirangkum dari laman Transfermarkt, Soualiho Meite memiliki permainan yang menawan.

Tak hanya sanggup bermain di sektor gelandang sentral, namun ia juga dapat dioperasikan sebagai gelandang 'pengangkut air'.

Permainan kotor dalam memutus arus serangan tim lawan juga menjadi atribut yang dimiliki pemain 26 tahun itu.

Musim ini, ia menjadi pilihan utama bagi Marco Giampaolo dalam skema permainan Il Toro.

Tercatat dari 16 pertandingan yang dimainkan Si Banteng, Soualiho Meite telah membukukan 16 pertandingan, di mana satu assist dan satu gol mampu ia lesakkan.

Penyerang Portugal AC Milan Rafael Leao merayakan dengan rekan satu tim setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Torino pada 9 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan.
MIGUEL MEDINA / AFP
Penyerang Portugal AC Milan Rafael Leao merayakan dengan rekan satu tim setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AC Milan dan Torino pada 9 Januari 2021 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

"Benar, AC Milan telah berbicara kepada kami untuk melihat situasinya. Kami kedepan akan melihat perkembangan situasi mengenai bisnis transfer pemain ini," terang Vagnati dikutip dari laman Sempre Milan.

"Meite merupakan pemain yang saat ini diminati oleh AC Milan, dan kita akan lihat, tentu saja peluang untuk hengkang itu ada," tandasnya menambahkan.

Lantas yang menjadi pertanyaan ialah bagaimana dnegan nasib Belotti yang juga dirumorkan masuk radar AC Milan.

Sejauh ini Vagnati menjelaskan bahwa pemain asal Italia itu dipastikan bertahan bersama klub kota Turin tersebut.

Andrea Belotti
Andrea Belotti (talk chelsea)

"Saya bisa pastikan Belotti akan bertahan bersama Torino," terang Vagnati

AC Milan memang tengah memperbaiki sejumlah sektor permainan, termasuk mencari penerus bagi Zlatan Ibrahimovic.

Sejatinya Belotti merupakan pilihan yang dirasa pantas untuk bergabung ke publik San Siro.

Namun kembali lagi, Belotti ialah andalan utama di lini serang Il Toro.

Kontraknya yang masih menyisakan hingga Juni 2022 juga diprediksi membuat Rossoneri kesulitan untuk memboyongnya.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
13
9
2
2
20
9
11
29
2
Atalanta
13
9
1
3
34
16
18
28
3
Inter Milan
13
8
4
1
31
14
17
28
4
Fiorentina
13
8
4
1
27
10
17
28
5
Lazio
13
9
1
3
28
14
14
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas