Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Si Pencuri Hingga Si Dokter Gigi, Tiga Sosok Wasit yang Berani Beri Kartu Merah Lionel Messi

Selama berkarier di sepakbola profesional, Lionel Messi memang baru tiga kali diganjar kartu merah, termasuk saat duel melawan Bilbao.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Si Pencuri Hingga Si Dokter Gigi, Tiga Sosok Wasit yang Berani Beri Kartu Merah Lionel Messi
TWITTER.COM/3SPORTSGH
Ekspresi Lionel Messi kena kartu merah dalam partai final Piala Super Spanyol antara Barcelona vs Athletic Bilbao, 17 Januari 2021. 

TRIBUNNEWS.COM - Di sepanjang karier sepak bola Lionel Messi, ada tiga wasit yang berani memberinya kartu merah. Siapa saja?

Insiden kartu merah Lionel Messi mewarnai kekalahan 2-3 Barcelona dari Athletic Bilbao dalam final Piala Super Spanyol di Estadio de la Cartuja, Minggu (17/1/2021) atau Senin dini hari WIB.

Hukuman tersebut merupakan buah dari tindakan 'nakal' Si Kutu pada menit ke-120.

Sang kapten kedapatan mengeplak kepala Asier Villalibre.

Wasit Jesus Gil langsung bertindak tegas dengan memberikan kartu merah buat Messi.

Baca juga: Tak Cuma Skill dan Nomor, Kini Sikap Sok Jagoan Lionel Messi Juga Mirip Diego Maradona

Penyerang Barcelona asal Argentina Lionel Messi memeriksa penyerang Spanyol Athletic Bilbao Asier Villalibre (BAWAH) selama pertandingan sepak bola final Piala Super Spanyol antara FC Barcelona dan Athletic Club Bilbao di stadion La Cartuja di Seville pada 17 Januari 2021.
CRISTINA QUICLER / AFP
Penyerang Barcelona asal Argentina Lionel Messi memeriksa penyerang Spanyol Athletic Bilbao Asier Villalibre (BAWAH) selama pertandingan sepak bola final Piala Super Spanyol antara FC Barcelona dan Athletic Club Bilbao di stadion La Cartuja di Seville pada 17 Januari 2021. CRISTINA QUICLER / AFP (CRISTINA QUICLER / AFP)

Sejatinya, Jesus Gil bukan wasit pertama yang mengusir Messi dari lapangan.

Ada dua pengadil lapangan lainnya yang pernah melakukan hal serupa.

Berita Rekomendasi

Selama berkarier di sepakbola profesional, Lionel Messi memang baru tiga kali diganjar kartu merah, termasuk saat duel melawan Bilbao.

Baca juga: Tiga Kartu Merah dalam Sejarah Karier Lionel Messi, Pemain Kalem Berubah Brutal Karena Emosi

MARKUS MERK

Markus Merk, wasit yang pernah mengusir Lionel Messi dengan kartu merah.
TWITTER.COM/FOOTBALLMEMORYS
Markus Merk, wasit yang pernah mengusir Lionel Messi dengan kartu merah.

Markus Merk ditunjuk sebagai wasit untuk partai uji coba antara Hungaria dan Argentina pada 17 Agustus 2005.

Ketika laga memasuki menit ke-65, dia mengeluarkan kartu merah untuk Messi yang kedapatan menyikut wajah Vilmos Vanczak.

Menyedihkan bagi Messi karena itu merupakan laga debutnya bareng timnas senior Argentina, namun berujung duka.

"Bukan debut yang saya impikan," kata Messi mengenang insiden di Stadion Ferenc Puskas.

"Saya melewatinya (Vanczak) dan dia menarik saya. Saya ingin membebaskan diri darinya, sehingga saya terus saja berlari, lalu wasit menilai saya menyikutnya," ujar Messi lagi.

Merk sendiri berkecimpung di dunia perwasitan profesional sejak 1988.

Dia punya sederet penghargaan prestisius, termasuk enam titel Wasit Terbaik Jerman.

Selain wasit, Merk berpofesi sebagai dokter gigi.

Baca Juga: Pernyataan Berkelas Conor McGregor soal Tantangan Tinju dari Youtuber

MARIO DIAZ DE VIVAR

Mario Diaz de Vivar, wasit yang pernah mengusir Lionel Messi dengan kartu merah.
TWITTER.COM/GASTON
Mario Diaz de Vivar, wasit yang pernah mengusir Lionel Messi dengan kartu merah.

Sebelum kejadian di final Piala Super Spanyol 2021, kali terakhir Messi diberi kartu merah adalah sewaktu Argentina bentrok dengan Cile dalam perebutan tempat ketiga Copa America 2019.

Messi dihukum akibat terlibat pertengkaran dengan Gary Medel.

Sosok yang mengeluarkan La Pulga dari lapangan kala itu adalah Mario Diaz de Vivar.

Siapakah dia?

Diaz de Vivar mulai menyandang status wasit FIFA sejak 2013.

Sebelumnya, sosok berjulukan Si Pencuri itu mengawali karier di Liga Utama Paraguay pada 2011.

Diaz de Vivar pernah mewasiti final Copa Sudamericana 2017.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Barcelona
14
11
1
2
42
14
28
34
2
Real Madrid
13
9
3
1
28
11
17
30
3
Atlético Madrid
14
8
5
1
21
8
13
29
4
Villarreal
13
7
4
2
25
21
4
25
5
Athletic Club
14
6
5
3
20
13
7
23
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas