Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Bologna Vs AC Milan, Rossoneri Cetak Sejarah di Babak Pertama, Zlatan Ibrahimovic Gagal Penalti

Berduel di Stadion Renato Dall'Ara, AC Milan lebih unggul dari Bologna jika melihat dari posisi mereka di klasemen sementara Liga Italia. 

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Bologna Vs AC Milan, Rossoneri Cetak Sejarah di Babak Pertama, Zlatan Ibrahimovic Gagal Penalti
Alberto PIZZOLI / AFP
Penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic melakukan tembakan dan melewatkan tendangan penalti selama pertandingan sepak bola Serie A antara Bologna dan AC Milan pada 30 Januari 2021 di stadion Dall'Ara di Bologna. Alberto PIZZOLI / AFP 

Baca Juga: Impian Besar Simon Kjaer: Akhiri Karier Sepak Bola di AC Milan

AC Milan mendapatkan peluang pertama pada menit ke-6 lewat aksi Davide Calabria dan Rafael Leao. 

Namun, Leao tak mampu mengonversi umpan Calabria di dalam kotak penalti menjadi gol karena tendangan kaki kanannya melambung di atas gawang Bologna

Pada menit ke-11, Zlatan Ibrahimovic dkk. kembali mendapatkan peluang untuk membobol gawang Bologna

Melalui skema tendangan bebas, Theo Hernandez melepaskan tembakan yang mengarah langsung ke gawang. 

Namun, bola tendangan Hernandez berhasil ditepis kiper Lukasz Skorupski sebelum membentur mistar gawang Bologna

Baca Juga: Susunan Pemain Bologna vs AC Milan - Tomori Debut, Ibrahimovic Siap Menggila

Berita Rekomendasi

Zlatan Ibrahimovic nyaris membuka keunggulan untuk AC Milan pada menit ke-23 lewat sundulan dan sepakan kaki kanannya di dalam kotak penalti. 

Akan tetapi, Lukasz Skorupski mampu menggagalkan dua peluang Ibrahimovic tersebut. 

Usaha Ibrahimovic kembali tak berbuah hasil lantaran dimentahkan Skorupski. 

Bomber asal Swedia itu ditunjuk jadi eksekutor penalti setelah Rafael Leao dilanggar di dalam kotak terlarang. 

Tendangan kaki kanan Ibra ternyata mampu dibaca arahnya oleh Skorupski sehingga bola berhasil diblok kiper asal Polandia itu. 

Namun, keunggulan untuk AC Milan tak bisa terbendung setelah Ante Rebic tak menyia-nyiakan bola liar tepisan Skorupski yang mendarat di kakinya. 

Rebic melesakkan tembakan kaki kanan dan membuat tim tamu memimpin 1-0 pada menit ke-26.

Halaman
123
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas