Hasil Liga Inggris: Liverpool kembali Ganas, King Salah Remukkan The Hammers
Hasil positif yang diraih Liverpool kala bentrok dengan West Ham United mendapat pujian dari Jurgen Klopp.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Hasil gemilang diraih oleh Liverpool kala bertandang ke Stadion Olimpic, markas West Ham United (31/1/2021).
The Reds, julukan Liverpool, sukses menumbangkan tuan rumah dengan skor akhir 1-3.
Mohamed Salah menjadi bintang utama dalam laga ini, dimana striker andalan Liverpool itu menceploskan dua gol ke jala The Hammers.
Baca juga: HASIL LIGA INGGRIS: Liverpool Tempel MU, Salah Masih Sangar meski Tanpa Sadio Mane
Baca juga: HASIL Liga Inggris: Kedigdayaan Salah Warnai Kemenangan Liverpool atas West Ham, Ini Rekor Barunya
Dua gol Mohamed Salah masing-masing dicetak pada menit ke-57 dan 68.
Sedangkan satu gol lainnya dicetak oleh Gini Wijnaldum pada menit ke-84.
Tuan rumah memperkecil ketertinggalan melalui gol tunggal Craig Dawson di menit ke-87.
Keberhasilan The Reds menggondol tiga poin mendapat pujian dari sang pelatih Jurgenn Klopp.
Menurutnya, para punggawa Liverpool bermain dengan apik, terutama di babak kedua.
Klopp menyoroti respon yang diberikan Jordan Henderson dkk pada babak kedua setelah menampilkan performa yang tak begitu apik di babak pertama.
Pelatih asal Jerman itu puas dengan apa yang ditampilkan Xherdan Shaqiri dkk pada babak kedua.
"Kami tidak menciptakan banyak peluang di babak pertama," ungkap Klopp dikutip dari laman BBC.
"Kami membuat sedikit penyesuaian saat turun minum dan itu terbayarkan."
"Tiga gol menakjubkan berhasil kami buat di babak kedua," sambungnya.
Baca juga: Kerap Diperlakukan Spesial UFC, Justin Gaethje Senang Lihat Conor McGregor Babak Belur
Baca juga: Presiden UFC Temukan Cara Lain Rayu Khabib Nurmagomedov Kembali ke UFC
Tak hanya sampai di situ, Klopp juga memuji sikap yang ditunjukkan anak asuhnya dalam laga ini.
Menurutnya, Fabinho dan kolega menampilkan sikap yang tepat selama laga berlangsung, dan itu memberi efek positif dalam penampilan mereka.
"Para pemain ini merupakan grup yang kompak," ujar Klopp.
"Mereka tidak senang jika gagal meraih sesuatu, tidak memenangkan laga."
"Namun, mereka selalu memberikan sikap yang tepat," lanjutnya.
Tambahan tiga poin membuat Liverpool kian menempel Manchester United yang kini ada satu tingkat di atas mereka.
The Reds masih membutuhkan satu poin untuk menyamai perolehan angka Setan Merah, dan dua poin untuk mengkudeta posisi anak asuh Ole Gunnar Solskjaer.
Mo Salah dkk juga tetap menjaga asa dalam perburuan gelar Liga Inggris dengan tambahan tiga poin ini.
Liverpool berjarak empat poin dari Manchester City yang kian kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris.
Jalannya Pertandingan
Liverpool yang bertindak sebagai tim tuan rumah tampil menyerang sejak babak pertama dimulai.
Dimotori oleh Mohamed Salah di lini penyerangan, The Reds beberapa kali mendapatkan peluang matang untuk membuka keunggulan.
Kesempatan emas bagi Liverpool merobek jala West Ham United dimiliki oleh Divock Origi.
Umpan terobosan yang diberikan Salah kepada bomber asal Belgia itu mampu membuat sang striker behadapan dengan penjaga gawang The Hammers.
Namun sayang, eksekusi yang dilakukan Origi pada menit kelima belum membuahkan hasil, skor sementara masih 0-0.
Permainan atraktif dipertontonkan oleh The Reds. Sejumlah variasis erangan dipertontonkan armada tempur Jurgen Klopp itu.
Pressing ketat coba dipertontonkan kesebelasan asal London itu guna membatasi berkembangnya permainan Liverpool.
Memasuki menit ke-18, The Reds terus menggempur lini pertahanan tuan rumah.
Namun beberapa kali peluang yang dimiliki oleh Liverpool mampu dipatahkan pemain bertahana West Ham United.
Tim asuhan David Moyes sendiri banyak menumpuk pemain di area pertahanannnya, yakni enam yhingga tujuh pemain.
The Hammers hanya menyisakan Antonio di lini serang tim untuk digunakan dalam skema counter attack.
Mulai kesulitan untuk menciptakan peluang emas, pada menit ke-20, perubahan pergerakan dilakukan oleh Mohamed Salah.
Pemain asal Mesir pada skema awalnya diposisikan sebagai winger kanan penyerangan The Reds.
Namun pergerakannya yang sulit untuk menembus lini pertahanan lawan membuatnya beralih ke sisi kiri permainan Liverpool.
Ia beberapa kali mampu melakukan tusukan untuk mengisi posisi yang menjadi kepemilikan Xherdan Shaqiri.
Umpan-umpan lambung banyak dimainkan The Reds. Namun sayang, hingga babak pertama usai, skor imbang 0-0.
Pada babak kedua, Liverpool semakin ganas dalam melancarkan serangan.
Guna menambah daya dobrak penyerangan Liverpool, Jurgen kLopp memasukkan Curtis Jones pada menit ke-57.
Ia menggantikan peran dari James Milner di lapangan tengah.
Pergantian yang dilakukan oleh Klopp berbuah manis, tepatnya pada menit ke-58 Jones mampu mengkreasikan assist atas terciptanya gol pembuka The Reds.
Ialah Mohamed Salah mampu mengubah papan skor menjadi 0-1 memanfaatkan umpan yang disodorkan oleh Curtis Jones. Liverpool sementara unggul.
Kecolongan satu gol membuat The Hammers semakin meningkatkan intensitas serangan mereka.
Namun petaka justru datang bagi tim tuan rumah. Mereka kembali kebobolan di menit ke-68.
Melalui skema counter attack, The Reds mampu menggandakan keunggulan melalui Mohamed Salah usai menerima umpan lambung dari Xherdan Shaqiri, skor berubah 0-2 untuk The Reds.
Liverpool mampu menambah keunggulan di menit 84' melalui Wijnaldum.
West Ham United yang tak ingin menyerah begitu saja melesakkan gol menit ke-87 melalui Dawson
Hingga pertandingan usai, tak ada gol yang tercipta lagi di babak kedua, skor 1-3 menutup pertandingan untuk kemenangan Liverpool.
Daftar Susunan Pemain
West Ham United (4-2-3-1)
Łukasz Fabianski (GK): Vladimír Coufal, Craig Dawson, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell; Tomas Soucek, (c) Declan Rice; Jarrod Bowen, Said Benrahma, Pablo Fornals; Michail Atonio
Liverpool (4-3-3)
Alisson (GK): Trent Alexander-Arnold, Nathaniel Phillips, (c) Jordan Henderson, Andrew Robertson, Thiago Alcantara, Georginio Wijnaldum, James Milner; Xherdan Shaqiri, Divock Origi, Mohamed Salah.
(Tribunnews.com/Guruh/Giri)