HASIL KLASEMEN Liga Italia: Inter Masih Nyaman di Puncak, Juventus Tebar Ancaman, AC Milan?
Hasil klasemen Liga Italia, kemenangan Juventus atas AS Roma membuat kesebelasan asal Turin itu mulai menempel ketata AC Milan dan Inter Milan
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil klasemen Liga Italia yang dapat anda simak dalam artikel ini, di mana Serie A telah melangsungkan sejumlah pertandingan Giornata 21, Minggu (7/1/2021) dini hari.
Sejumlah klub-klub elite Liga Italia telah melakoni pertandingan pekan 21 Serie A, di antaranya ialah AS Roma, Juventus hingga Inter Milan.
Kemenangan Inter Milan atas Fiorentina di Artemio Franchi Stadium membuat mereka kini nyaman di puncak klasemen Liga Italia.
Baca juga: HASIL Liga Italia: Juventus Menang atas AS Roma, Ronaldo Lagi-lagi Ukir Rekor Baru di Serie A
Baca juga: JADWAL SIARAN LANGSUNG Bola Malam Ini: MU vs Everton, Juventus vs AS Roma, Live Mola TV hingga RCTI
Nerazzurri membukukan 47 poin dari 21 laga yang telah dilakoni.
Kemenangan meyakinkan juga diperoleh Juventus kala menjungkalkan AS Roma di Stadion Allianz.
Bianconeri mampu menggulung Serigala Ibukota lewat skor dua gol tanpa balas.
Tambahan tiga poin membuat armada tempur Andrea Pirlo itu menduduki tangga ketiga lewat koleksi 42 poinnya.
Bianconeri yang tak ingin tertinggal dalam gerbong perburuan gelar Serie A mulai menebar ancaman dengan konsistensi yang mereka miliki.
Juventus kini berjarak lima poin dari Inter Milan dan empat poin dengan AC Milan.
Berbicara soal Rossoneri, anak asuh Stefano Pioli itu kini menduduki tangga kedua lewat koleksi 46 angka.
Namun catatannya, AC Milan baru akan melakoni laga kandangnya pekan 21 hari ini, Minggu (7/2/2021) kala menjamu Crotone, pukul 21.00 WIB.
Jika Zlatan Ibrahimovic cs meraih kemenangan, dipastikan mereka akan kembali mengambil alih puncak klasemen dari NInter Milan
Hasil Liga Italia
Fiorentina 0-2 Inter Milan
Torino 3-3 Atalanta
Sassuolo 1-2 Spezia
Juventus 2-0 AS Roma
Genoa 2-1 Napoli
Klasemen Liga Italia
Jalannya Pertandingan Juventus vs AS Roma
Baik AS Roma dan Juventus memulai pertadingan dengan memainkan permainan terbuka.
Intensitas tinggi dan saling jual beli serangan mewarnai jalannya pertandingan di menit-menit awal laga Juventus vs AS Roma.
AS Roma pun mampu mengimbangi permainan cepat yang dimiliki Cristiano Ronaldo cs.
Bahkan beberapa kali anak asuh Paulo Fonseca itu mampu menembus barikade pertahanan Juventus melalui permainan cepat mereka.
Meskipun demikian, keasyikan menyerang menimbulkan celah yang besar di lini pertahanan Roma.
Jala gawang Giallorossi terkoyak pada menit ke-13 melalui lesakan Cristiano Ronaldo.
Bomber Juventus itu mampu mengubah papan skor menjadi 1-0 usai menerima assist dari Alvaro Morata.
Tersengat atas gol lesakan Ronaldo, AS Roma langsung merespon cepat.
Giallorossi tampil lebih trengginas dalam penyerangan mereka dengan tujuan dapat menyeimbangkan kedudukan terlebih dulu.
Meskipun demikian, hal tersebut bukanlah sesuatu yang mudah bagi Roma.
Mengingat pertahanan mereka juga tak boleh kembali keropos kala menjamu tim seperti Juventus
Serigala Ibukota mencoba untuk mengubah variasis erangan mereka pada menit ke-25.
Jika pada mulanya banyak mengandalkan sisi sayap, namun mulai menit ke-25, Roma mulai banyak memanfaatkan umpan lambung.
Di sisi lain, kreativitas permainan Serigala Ibukota mulai naiks etelah mereka turut membantu serangan.
Opsi melakukan tembakan dari luar kotak pinalti jadi pilihan lain yang dilakukan anak asuh Paulo Fonseca itu.
Namun sayang sekali tak ada gol yang tercipta hingga pertandingan babak pertama usai, skor 1-0 bertahan untuk Juventus.
Babak kedua dimulai dengan Juventus yang terlebih dahulu mengambil inisiatif serangan.
Bianconeri yang mampu memimpin brkat lesakan Cristiano Ronaldo di babak pertama mencoba untuk mengamankan keunggulan mereka.
Duet Alvaro-Morata-Cristiano Ronaldo beberpa kali mampu mengancam gawang tim tamu berkat kerjasama apiknya.
Di sisi lian, kecepatan pemain dari second-line mampu mendukung pergerakan lini serang Juventus.
Sebaliknya dari kubu AS Roma, meskipun bermain dengan skema terbuka, namun kesebelasan asal Roma itu sulit untuk menciptakan peluang.
Umpan-umpan ambung yang terus menuju Borja Mayoral hingga menit ke-60 dengan mudah diantisipasi duet Bonucci-Chiellini.
Untuk mengubah gaya bermain plus mengejar ketertinggalan, AS oma melalukan sejumlah pergantian.
Satu di antaranya ialah memasukkan Edin Dezeko yang menggantikan peran Borja Mayoral.
Tak ingin kalah garang dari Giallorossi, Andrea Pirlo memasukkan dua pemain yang memiliki atribut menawan dalam membantu serangan.
Juan Cuadrdao dan Dejan Kulusevski masuk apda babak kedua dimaksudkan untuk menambah daya serang tim.
Serangan demi serangan yang dilancarkan oleh Juventus akhirnya membuahkan hasil lagi pada menit ke70.
Kali ini ialah own goal dari Ibanez yang membuat Juventus bisa memperlebar keunggulannya.
Hingga pertandingan usai, tak ada gol lagi yang tercipta, skor 2-0 menutup laga untuk kemenangan Juventus.
Daftar Susunan Pemain
Juventus:
Szczesny; Danilo, Bonucci, Chiellini, Alex Sandro; McKennie, Arthur, Rabiot, Chiesa; Morata, Ronaldo
AS Roma:
Pau Lopez; Mancini, Ibanez, Kumbulla; Karsdorp, Villar, Cristante, Veretout, Spinazzola; Mkhitaryan, Borja Mayoral
(Tribunnews.com/Giri)