Hasil Liga Italia Inter Cukur AC Milan 3-0, Lukaku Ukir Rekor, Lautaro 2 Gol, Inter Puncaki Klasemen
Dengan hasil ini, Inter yang tengah memuncaki klasemen Liga Italia semakin unggul atas AC Milan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Setelah itu, Inter Milan yang unggul 1-0 sama sekali tidak mengendurkan intensitas serangan.
Mereka terus mengancam pertahanan AC Milan lewat serangan cepat yang mengandalkan ketangguhan Lukaku dalam memantulkan bola.
Sementara itu, AC Milan juga sempat mengancam gawang Inter.
Salah satu peluang emas yang mampu diciptakan AC Milan lahir dari aksi Zlatan Ibrahimovic.
Dia sempat menyambut bola liar di depan gawang Inter dengan tumitnya.
Namun, kiper Inter, Samir Handanovic, mampu menghalau ancaman tersebut.
Skor 1-0 untuk keunggulan Inter bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, AC Milan langsung melancarkan serangan.
Mereka bahkan menciptakan tiga pelaung dalam dua menit.
Zlatan Ibrahimovic menciptakan dua peluang di antaranya, sedangkan satu peluang lagi dicetak oleh Sandro Tonali.
Dari ketiga peluang emas tersebut, tak ada satu pun yang berbuah gol.
Handanovic yang tampil gemilang masih terlalu tangguh bagi Ibrahimovic dkk.
Setelah itu, laga antara kedua tim berjalan lebih sengit.