Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Nonton Live Streaming Atalanta vs Real Madrid, Liga Champions, Tayang SCTV Pukul 03.00 WIB

Berikut ini link live streaming pertandingan antara Atalanta melawan Real Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, tayang SCTV.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Nonton Live Streaming Atalanta vs Real Madrid, Liga Champions, Tayang SCTV Pukul 03.00 WIB
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Nonton Live Streaming Atalanta vs Real Madrid, Liga Champions, Tayang SCTV Pukul 03.00 WIB 

Nama-nama pemain lain andalan Real Madrid yang juga harus absen antara lain Sergio Ramos, Marcelo, Fade Valverde, dan Eden Hazard.

Baca juga: Atalanta vs Real Madrid Liga Champions, Guyon Gasperini: Saya Khawatir Zidane Bermain Bareng El Real

Alhasil Zidane terpaksa memanggil beberapa nama pemain lulusan akademi Castilla untuk melengkapi skuatnya kali ini.

Diego Altube, Victor Chust, Miguel Gutierrez, Antonio Blanco, dan Hugo Duro menjadi deretan pemuda Real Madrid yang akan menghiasi skuat mereka melawan Atalanta.

Salah satu personel Real Madrid yang sudah siap tempur yakni Ferland Mendy berbagi pandangannya terhadap kondisi badai cedera timnya tersebut.

Eks pemain Lyon itu menyebut tidak terlalu merasa khawatir dengan permasalahan tersebut.

Meskipun absennya pemain pilar akan mengurangi kekuatan Real Madrid, Mendy tetap yakin timnya sudah cukup dewasa dalam menghadapi situasi seperti itu.

"Tidak, setidaknya tidak, kami harus melanjutkan apa yang kami miliki," tegas Mendy dilansir Marca.

"Kami akan mendapatkan hasil bagus dengan para pemain yang kami miliki,".

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Mendy mengingatkan agar timnya mewaspadai betul ancaman yang akan diberikan Atalanta dalam laga penting nanti.

"Kami harus berhati-hati, mereka ada disini karena suatu alasan, kami tahu Atalanta memainkan sepak bola yang bagus dan mencetak banyak gol," jujur Mendy.

Baca juga: Kans Luis Suarez Ikuti Jejak Kegemilangan David Villa Bersama Atletico Madrid

"Ini akan menjadi laga yang sulit dan saya menantikan laga yang bagus,".

"Kami harus menjadi yang terbaik untuk menang," tukasnya menambahkan.

Laga yang mempertemukan Real Madrid dan Atalanta dipastikan akan menjadi momen pertama kali keduanya bertemu dalam ajang resmi.

Satu-satunya pertemuan Atalanta sebelumnya melawan tim Spanyol ketika menyingkirkan Valencia dengan skor agregat 8-4 musim lalu.

Real Madrid sendiri telah memenangkan lima laga tandang mereka melawan tim asal Italia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas