Erling Haaland Jadi Target Utama Barcelona, Lima Pemain Bintang Bakal Jadi Korban
Seteru abadi Barcelona di Liga Spanyol, Real Madrid turut mengincar Haaland yang juga diplot sebagai penyerang utama di masa depan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Lima pemain di dalam skuad Ronald Koeman saat ini disinyalir bakal terkena imbas dari rencana Laporta.
Philippe Coutinho, Samuel Umtiti, Martin Braithwaite, Junior Firpo, dan Antoine Griezmann semuanya dapat diuangkan dengan biaya yang tepat.
Dua nama yakni Philippe Coutinho dan Antoine Griezmann dinilai dapat memberikan nominal besar dalam penjualannya.
Sementara Samuel Umtiti, Martin Braithwaite, dan Junior Firpo juga tidak menjadi pilihan utama Ronald Koeman dalam line-up El Barca.
Baca Juga: Arsenal vs Tottenham Hotspur - Jose Mourinho Kirim Psywar buat The Gunners
Perekrutan Haaland juga menjadi bagian dari restorasi lini depan Barcelona untuk menghadapi persaingan di Liga Spanyol musim depan.
Dengan 31 gol dan 8 assist musim ini, mudah untuk melihat mengapa penyerang berusia 20 tahun itu menjadi salah satu properti terpanas di jagat sepakbola.
Kesempatan untuk merekrut Haaland sayang untuk dilewatkan karena sang pemain adalah satu-satunya pemain yang bisa mereka bayar dengan biaya transfer.
Di sisi lain, Barcelona juga tidak mengesampingkan alternatif lain selain Haaland.
Baca Juga: Pelatih Real Madrid Angkat Bicara soal Masa Depan Sergio Ramos
Dua nama tenar yakni Sergio Aguero dan Memphis Depay turut layak dipertimbangkan menjadi amunisi baru di lini depan.
Sergio Aguero menjadi yang santer belakangan ini dikaitkan dengan Barcelona.
Kontraknya yang bakal berakhir pada Juni 2021 bersama Manchester City bakal membuatnya berstatus free agent.
Sementara itu, Ronald Koeman menginginkan mantan anak asuhnya di timnas Belanda, Memphis Depay, untuk mengisi pos penyerang.