Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

SAKSIKAN Jadwal Race Premier MotoGP Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Tayang Trans 7 Pukul 00.00 WIB

Berikut ini link live streaming seri balapan perdana MotoGP 2021 bertajuk MotoGP Qatar yang akan dilangsungkan di Sirkuit Losail, tayang Trans 7.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in SAKSIKAN Jadwal Race Premier MotoGP Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Tayang Trans 7 Pukul 00.00 WIB
PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP
Pembalap Inggris LCR Honda IDEMITSU Cal Crutchlow (kiri), pembalap Italia Petronas Yamaha SRT Franco Morbidelli (2L), pembalap Australia Pramac Racing Jack Miller (2R) dan pembalap Portugis Red Bull KTM Tech 3 Miguel Oliveira bersaing di balapan MotoGP di Grand Portugis Prix ??di Sirkuit Internasional Algarve di Portimao pada 22 November 2020. PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP 

Pebalap berjuluk The Doctor itu akan mengoptimalkan peluang menyalip di sisi tikungan saat balapan.

"Kami telah mencoba memotong sedikit kerugian di garis lurus, anda pun harus menyalip di tikungan tetapi kemudian mereka menyalip anda lagi dijalan lurus," tambah Rossi.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi dalam balapan ini, tetapi saya akan senang finis di 5 besar," tukasnya menambahkan.

Lebih lanjut, Rossi mengaku cukup antusias karena akan melakoni musim ke-26 balapan sepanjang kariernya.

Ia pun merasa dalam kondisi baik jelang seri pembuka MotoGP 2021 yang akan berlangsung di Sirkuit Losail.

"Saya memang berada di tim baru tetapi saya merasa baik, tesnya juga tak terlalu buruk dan sekarang kita harus melihat balapan nyata dimana kami berdiri akhir pekan," ujar Rossi.

Baca juga: Jack Miller Rajai FP2, Sebut Kejadian di FP1 Tak jadi Masalah di MotoGP Qatar 2021

Disinggung terkait perjalanan panjang yang sudah ditempuhnya dalam mengikuti balapan MotoGP.

Berita Rekomendasi

Rossi menyebut ada hal yang telah berubah setiap musimnya dalam usahanya memberikan yang terbaik di atas lintasan.

"Ini musim ke-26, sebuah angka yang membuat anda berpikir, tapi saya lebih baik tetap fokus saat ini dan masa mendatang," tegas Rossi.

"Ini memang waktu yang lama dan saya telah banyak berubah, tentu saja saya lebih tua tetapi saya memiliki perasaan dan hasrat yang sama di MotoGP,".

"Emosi yang anda rasakan saat anda keluar dari garasi untuk pertama kalinya tidak berubah dan saat ini pun demikian,".

"Saya senang berada disini dan saya akan berusaha melakukan yang terbaik untuk menjadi kompetitif," tambahnya.

Di sisi lain pada seri perdana MotoGP Qatar 2021 kali ini, dipastikan pembalap andalan Repsol Honda, Marc Marquez belum bisa kembali mengaspal.

Ia berpeluang untuk memulai comebacknya pada seri ketiga MotoGP 2021.

Baca juga: MotoGP Qatar 2021 - Saking Cepatnya Desmosedici, Johann Zarco Sampai Dibuat Keheranan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas